Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Farida Hasanatul
Ilustrasi wanita sedang bahagia. (Pixabay.com)

Walaupun kamu seringkali menghadapi hal sulit dalam hidupmu, namun kamu harus tetap merasa bahagia agar kamu lebih menikmati hidup ini.

Hidup bagaikan perjalan yang tak dapat diprediksi kedepannya akan seperti apa. Kita semua pasti akan mengalami kekecewaan, depresi, kesedihan, dan perasaan negatif lainnya akibat sebuah peristiwa yang terjadi dalam hidup ini. 

Kamu harus bisa untuk tetap bahagia, merangkum dari beberapa sumber, lakukanlah beberapa cara agar kamu tetap bisa hidup dengan bahagia.

Berikut 5 cara berikut hidupmu lebih bahagia:

1.      Katakan hal baik kepada diri sendiri

Afirmasi yang positif sagat berguna untuk dirimu. Ketika kamu mengatakan hal-hal yang sedih maka otomatis otak akan percaya dan merespon, sehingga kamu pun akan benar-benar merasa sedih. Cobalah untuk katakan hal-hal yang postif dan baik agar otak merespon dengan baik dan positif juga.

2.      Pergi ke alam

Terkadang kamu juga butuh untuk liburan agar tetap menjadi manusia yang positif dan bahagia. Kamu bisa pergi ke alam seperti gunung, hutan atau pantai. Pergi berlibur maka akan meningkatkan mood atau suasana hati, sehingga perasaanmu akan menjadi lebih bahagia.

3.      Jangan membandingkan diri dengan orang lain

Jika kamu ingin bahagia maka berhentilah utuk membandingkan hidupmu dengan orang lain. Semua memiliki pencapaiannya masing-masing, tidak perlu kamu ingin menjadi seperti mereka.

Tidak perlu membenci diri sendiri karena tidak bisa menjadi seperti mereka karena setiap manusia memiliki proses perjalanan hidup yang berbeda-beda. Percayalah suatu saat kamu juga akan mendapatkan apa yang kamu inginkan dengan kerja keras.

4.      Mensyukuri apa yang dimiliki

Kamu akan lebih bahagia ketika mensyukuri apa yang telah kamu punya. Tidak memaksakan diri utuk mengikuti standar orang lain. Buatlah standar bahagia untuk dirimu sendiri, bukan orang lain. 

5.      Bagikan kebahagiaan

Akan ada rasa kebahagiaan tersendiri didalam hatimu ketika kamu berbagi dengan orang lain. Ketika orang lain merasa terbantu olehmu maka kamu akan merasa lebih baik dan puas dengan dirimu. 

Itulah tadi 5 cara agar hidupmu tetap bahagia. Mari tebarkan kebahagiaan dengan orang-orang disekitarmu, semoga bermanfaat.

Farida Hasanatul