Setiap orang memang punya karakter berbeda-beda. Ada yang sabar ketika didera masalah dan bisa tetap tenang. Tapi, ada pula yang sering berkeluh kesah. Jika kebetulan pasanganmu tipe yang sering mengeluh, ada beberapa tips menyikapinya. Mari simak ulasan di bawah ini, yuk!
1. Tetap bersikap tenang
Keluhan bisa memancarkan aura negatif, dan itu menular ke sekitarnya. Agar kamu tidak ikutan negatif, cobalah tetap bersikap tenang dan jaga pikiran positif.
Hal ini memang terkadang sulit, apalagi untuk pasangan suami istri di mana setiap hari ketemu. Menghadapi pasangan yang senantiasa mengeluh bisa mengurah energi jika kamu membiarkan aura negatifnya memengaruhimu.
2. Bicarakan ke pasangan
Mengeluh sesekali manusiawi. Hanya saja, kalau sudah keseringan bisa jadi pertanda kalau dia pribadi yang belum matang.
Bila sikapnya tersebut sudah sangat mengganggu, cobalah bicarakan pada pasangan. Ajak dia untuk berubah dan dapat melihat segala sesuatu dengan lebih positif.
3. Latih kesabaran
Watak tidak bisa diubah dalam waktu cepat. Untuk itu, kamu harus bersabar menghadapi sikap pasanganmu yang sering mengeluh. Setidaknya dia sudah memiliki kemauan untuk berubah. Mungkin perubahannya pelan, tapi tetap lebih baik daripada tidak sama sekali, bukan?
4. Sering memberi afirmasi positif ke dirinya
Salah satu penyebab kenapa orang sering mengeluh, karena merasa dia tidak punya daya untuk mengendalikan hidupnya. Sehingga, setiap ada masalah melihat hal itu sebagai hukuman di mana dia tidak bisa berbuat apa-apa.
Untuk mengubah perspektif keliru tersebut, maka sering-seringlah memberi afirmasi positif ke pasangan. Misalnya, ungkapkan betapa kamu bangga padanya dengan apa yang dilakukan saat ini, puji dia dengan tulus. Semakin sering dia mendapatkan afirmasi positif dari orang yang dicintainya, maka hal itu bisa mendongkrak kepercayaan diri yang dimiliki.
5. Jadi pendengar yang baik untuknya
Cobalah untuk menjadi pendengar yang baik untuknya. Hal ini penting supaya dia merasa dicintai, dan tidak merasa kesepian. Karena bisa jadi, kebiasaan mengeluh yang selama ini dia lakukan hanyalah wujud keinginan untuk didengarkan.
Semoga dengan tips tadi bisa mendorong pasanganmu untuk mengurangi kebiasaannya mengeluh, serta membuatmu tetap nyaman di hubungan yang sedang dijalani saat ini, ya!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Mau Tampil Kekinian? Coba 6 Mix and Match Outerwear ala Jung Chaeyeon
-
Intip 4 OOTD Kebaya Maudy Ayunda, Simpel tapi Berkelas Buat Wisuda!
-
4 Serum Ekstrak Lemon yang Ampuh Bikin Wajah Cerah Seketika, Kaya Vitamin C
-
Jangan Sampai Ketipu! Bongkar 7 Trik Jitu Bedakan Sepatu KW vs Ori
-
Ayah Ojak Pamer Emas Segambreng: Netizen Ribut Soal Duit Ayu Ting Ting!
Terkini
-
Nova Arianto Tiba-Tiba Pamit, Ada Apa?
-
Mahasiswa UNY Ciptakan Aplikasi G-Waqf, Inovasi Wakaf Hijau untuk Solusi Ekologis Islam
-
Diduga Bangkrut, Pinkan Mambo Terang-terangan Ungkap Alasan Pindah Rumah
-
6 Atlet yang Lolos Kualifikasi World Tour Finals 2025 Pasca Korea Open 2025
-
Jurnalis Dianiaya Saat Liput MBG: Ada Apa di Balik Dapur yang Bikin Keracunan?