Ada sebagian orang yang menyikapi pekerjaan hanya sekadar sumber gaji, sehingga performa kerjanya pun asal-asalan. Tapi, ada pula yang menyikapi pekerjaan dengan serius, sehingga etos kerjanya tinggi.
Berikut akan dibahas mengapa kamu perlu memiliki etos kerja yang tinggi. Mari simak kelanjutannya!
1. Demi perkembangan karier
Mumpung kamu masih muda, dan memiliki pekerjaan, maka sikapi dengan serius. Memiliki etos kerja yang tinggi akan memudahkanmu untuk meraih perkembangan karier yang pesat.
Saat orang lain memberi performa kerja yang asal-asalan, kamu memberikan hasil maksimal dan terbaik. Meski usahamu pastinya lebih banyak menghabiskan energi, tapi hal itu tidak akan sia-sia. Atasan pasti akan notice kinerjamu yang luar biasa tersebut. Dengan begitu, kamu akan punya peluang lebih besar mendapat promosi dibanding pekerja yang lain.
2. Keuangan lebih aman
Tak bisa dimungkiri, kenaikan gaji tak berimbang dengan naiknya biaya kebutuhan. Itulah kenapa banyak pekerja yang sudah bekerja dalam jangka waktu lama tertatih-tatih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Akibat posisinya stuck, alias tidak ada kemajuan karier.
Perusahaan pasti akan memilih kandidat terbaik untuk diangkat jadi leader. Otomatis karyawan dengan etos kerja yang tinggi, akan lebih berpeluang mendapatkan posisi tersebut. Tentunya dibarengi dengan gaji lebih besar, serta berbagai fasilitas yang membuat keuanganmu jauh lebih aman.
3. Persiapan untuk masa pensiun
Dengan mempersiapkan pensiun dini, di usia lanjut nanti kamu jadi bisa menikmati hari tua dengan merdeka dan mandiri. Kamu tidak merepotkan anak cucu dan tergantung secara finansial kepada mereka. Kamu sudah punya penghasilan yang telah dipersiapkan sejak muda.
Hal itu hanya bisa terjadi bila sejak sekarang kamu gigih, dan tidak malas-malasan. Gimana mau punya uang banyak untuk diinvestasikan atau ditabung sebagai bekal pensiun dini, kalau kerjanya asal-asalan? Oleh sebab itu, selalu tunjukkan etos kerja yang tinggi, ya!
4. Punya posisi tawar tinggi
Selalu menunjukkan etos kerja yang tinggi membuatmu jadi karyawan idaman perusahaan. Posisi tawarmu pun jadi tinggi. Ibaratnya, bukan kamu yang berusaha mencari kerja, tapi perusahaan yang berlomba untuk merekrutmu, karena kamu dianggap sebagai karyawan teladan.
Nah, itulah empat alasan perlunya etos kerja yang tinggi. Jangan malas-malasan lagi, ya!
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Soothing Cream Centella Asiatica untuk Redakan Iritasi dan Cegah Breakout
-
4 Pelembab setelah Eksfoliasi untuk Kulit Lembap dan Skin Barrier Sehat!
-
Resmikan Tempat Baru, Imperial Digital Printing Hadirkan Layanan Printing Next Level
-
Pure Matcha Memang Sehat, Tapi Tidak untuk Setiap Hari: Ini Alasannya
-
4 Moisturizer Lokal dengan Arbutin, Atasi Kulit Kusam dan Hiperpigmentasi!
Terkini
-
Bullying, Kasta Sosial, dan Anak Oknum dalam Manhwa Marked By King BS
-
Kesesatan Berpikir Generasi: Predikat Tak Harus Verba, Kenapa Kita Salah?
-
Aksi Nyata Sobat Bumi UNY, Wujud Kepedulian Mahasiswa untuk Desa dan Alam
-
Sea Games 2025: Tak Pasti Diperkuat Pemain Diaspora, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-23?
-
Rekap Hylo Open 2025 Day 3: Wakil Indonesia Mulai Berguguran, Sisa Lima!