Berselingkuh merupakan salah satu hal fatal yang tidak boleh dilakukan dalam suatu hubungan, apalagi pernikahan. Tidak hanya menyakiti pasangan, tentunya berselingkuh juga jelas akan merusak keharmonisan keluarga, sehingga memberikan efek yang tidak baik.
Meski memahami bahwa berselingkuh merupakan tindakan yang salah, namun banyak pelaku perselingkuhan yang malah mencoba menyangkal perasaan tersebut. Biasanya akan terus berusaha mencari pembenaran atas tindakan yang dilakukan.
4 pembenaran yang sering diucapkan pasangan saat berselingkuh.
1. Tidak Dapat Memperoleh Kebutuhan dari Kamu
Menjalin hubungan asmara dengan pasangan tentu bukan hal yang mudah, apalagi dalam konteks pernikahan. Ada juga banyak hal yang harus dipenuhi dalam urusan hak dan kewajiban.
Sering kali karena satu dan lain hal, ada saja kebutuhan dari pasangan yang tidak dapat diperoleh dengan baik. Justru hal ini dijadikan senjata bagi pasangan untuk membenarkan tindakan perselingkuhan yang dilakukan.
Padahal berkomunikasi terlebih dahulu untuk menyelesaikan masalahnya tentu jauh lebih baik, daripada langsung berselingkuh.
2. Merasa Kamu Tidak Sempurna
Pembenaran lainnya yang sering diucapkan pasangan yang berselinhkuh adalah mengenai pribadi kamu. Sering kali banyak tukang selingkuh yang merasa wajar dalam melakukan tindakannya karena memiliki kamu yang tidak sempurna.
Padahal tidak ada standar pasti mengenai kesempurnaan dan pasangan yang berselingkuh pun jelas tidak sempurna.
3. Merasa Dapat Memenuhi Kebutuhan Semuanya
Alasan umum yang sering ditemui tentu saja berkaitan dengan uang atau finansial. Biasanya pasangan yang merasa dapat memenuhi segala kebutuhan kamu dan keluarga dengan baik justru melakukan tindak perselingkuhan. Hal ini tentu saja akan merusak kepercayaan dan membuat semua materi yang diberikan jadi tidak berarti.
4. Menuntut Kebahagiaan dari Kamu
Banyak pasangan yang merasa tidak bahagia dalam menjalin hubungan pernikahan, sehingga melakukan tindakan perselingkuhan dan kerap dijadikan pembenaran. Hal seperti ini jelas menunjukkan karakter yang egois dan serakah sebab terlalu banyak menuntut kamu.
Berselingkuh bukan menjadi solusi dari masalah serta hal tersebut juga tidak dapat dilakukan sebagai pembenaran.
Nah, itulah 4 pembenaran yang sering diucapkan pasangan saat berselingkuh. Pembenaran tersebut adalah upaya untuk melindungi diri dari tindakan yang sudah jelas salah. Semoga bermanfaat!
Tag
Baca Juga
-
4 Alasan Memberi Mantan Kesempatan Kedua Tidak Selamanya Berakhir Indah
-
4 Hal yang Akan Dirasakan oleh Pasangan Jika Beda Status Sosial, Kamu Salah Satunya?
-
4 Alasan Pentingnya Saling Menjadi Pendengar yang Baik bagi Pasangan
-
4 Tanda Kamu Hanya Menjadi 'Badut' dalam Hubungan Asmara, Segera Cek!
-
4 Kesalahan Orang Tua yang Membuat Anak Tidak Percaya diri
Artikel Terkait
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
-
Kumpul Kebo Marak di Indonesia, Kasus Paling di Daerah Ini
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Viral, Anak Bongkar Aib Ayah Kandung yang Ternyata Anggota DPRD Bogor, Diduga Selingkuh Bertahun-tahun
-
Jajaran Kado Mobil Mewah Tanda Bucin Baim Wong ke Paula Verhoeven, Kini Pilih Cerai
Lifestyle
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
-
Inspirasi Gaya Simpel tapi Kece, Intip 4 OOTD Hangout ala Park Se-wan!
Terkini
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh