Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Farida Hasanatul
ilustrasi sepasang kekasih (Pexels.com)

Kebanyakan orang apabila diberi sebuah pertanyaan ingin memiliki pasangan yang seperti apa, pasti jawabannya adalah seseorang yang tampan atau cantik, baik hatinya, cerdas atau pintar, serta mempunyai kelebihan lainnya. Tetapi, pada kenyataannya memiliki pasangan yang sempurna tidak selalu menyenangkan loh. kamu harus menyiapkan hati apabila pasanganmu disukai oleh banyak orang, jangan langsung marah-marah ya, kamu dapat menanggapi hal tersebut dengan beberapa cara berikut ini.

Melansir dari halodoc, berikut ini 4 cara untuk menyikapi pasangan yang disukai oleh banyak orang:

1. Daripada khawatir, seharusnya kamu bangga

Kamu tidak perlu merasa sedih ataupun khawatir pasanganmu akan direbut orang, kamu harusnya bersyukur sekaligus bangga dong memiliki pasangan yang disukai oleh banyak orang. Coba deh kamu renungkan, dia memilih kamu untuk mendampinginya dari sekian banyak pilihan. Itu artinya kamu adalah orang yang spesial bagi si dia.

2. Cemburu membuat dia tidak nyaman

Melihat si doi berbincang-bincang dengan lawan jenis, kamu langsung cemburu. Ketika si doi jalan bersama dengan orang lain, kamu seketika juga marah. Sebaiknya kamu tidak cemburu yang berlebihan apabila melihat banyak sekali lawa jenis yang berada di sekitar pasanganmu. Ketika kamu sedikit-sedikit saja cemburu, maka hal itu akan membuat pasanganmu merasa tidak nyaman dan juga serba salah terhadap sikapmu. Selagi si dia tidak melakukan perbuatan apa-apa dan juga hanya memberikan respon seperlunya terhadap orang lain, sebaiknya jangan terlalu cemburu ya.

3. Berusaha menjadi orang yang lebih baik

Daripada waktumu terbuang sia-sia hanya dengan cemburu, ada baiknya kamu mengeksplorasi kembali kompetensi yang ada di dalam dirimu, berusaha untuk memperbanyak kegiatan yang positif dan juga berpenampilan yang menarik. Dengan begitu, maka kamu akan merasa lebih seimbang dengan si dia dan juga menumbuhkan rasa percaya diri dalam dirimu. 

4. Beri kepercayaan terhadap pasangan

Coba untuk dimusyawarahkan dengan pasanganmu tentang batasan-batasan apa saja yang seharusnya dijaga ketika berbincang-bincang dengan teman lawan jenisnya. Tetapi kamu juga mesti belajar untuk memberikan sebuah kepercayaan untuk si dia. Karena dengan terus-menerus menaruh rasa curiga hanya akan membuat doi merasa tidak nyaman, dan pada akhirnya akan menjauh darimu. Kepercayaan merupakan sebuah kunci agar hubungan tetap sehat, jadi percaya saja pada pasanganmu ya.

Itulah tadi beberapa cara untuk menyikapi pasanganmu yang disukai oleh banyak orang, taruhlah rasa percaya padanya. Semoga bermanfaat.

Farida Hasanatul