Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Martina Mulia Dewi
Ilustrasi makanan sehat.[Unsplash/Brooke Lark]

Ada pesan yang menarik yang disampaikan oleh Rasulullah, yaitu “Manfaatkanlah 5 perkara sebelum 5 perkara, yaitu waktu mudamu sebelum datang waktu tuamu, waktu sehatmu sebelum datang waktu sakitmu, masa kayamu sebelum datang masa kefakiranmu, masa luangmu sebelum datang masa sibukmu, hidupmu sebelum datang kematianmu.” Salah satu hal yang penting dilakukan oleh setiap kita adalah memanfaatkan kesehatan tubuh kita sebelum datang sakit. Saat tubuh sehat maka segala aktivitas yang kita lakukan akan mudah. 

Sahabat Yoursay di sini apakah sudah melatih pola hidup sehat dalam keseharian? Aku ingin men-challenge diriku untuk mulai melatih pola hidup sehat selagi masih muda. Walau pun susah-susah gampang ya diterapkan setiap hari, tapi kalau nggak usaha dari sekarang, di masa tua kita akan menemui banyak penyesalan. Kalau mau memulainya juga, yuk coba perhatikan 5 hal di bawah ini.

1. Memperhatikan makanan dan minuman yang masuk di tubuh

Seperti tanaman yang membutuhkan pupuk dan nutrisi untuk bertahan hidup dan bertumbuh dengan baik, maka manusia juga perlu memperhatikan nutrisi yang masuk di tubuhnya. Sangat penting untuk memperhatikan makanan dan minuman yang kita konsumsi setiap hari. Apakah sudah sesuai dengan kebutuhan tubuh kita? 

Cara melatih pola hidup sehat adalah dengan mengkonsumsi makanan sehat secara rutin, yaitu makanan yang mengandung karbohidrat, serat, protein, lemak baik, vitamin, dan mineral. Makanlah makanan yang memiliki gizi seimbang untuk tubuh. Makan sayur dan buah. Hindari gorengan yang berlebihan, makanan yang mengandung MSG, dan makan secara berlebihan. Agak susah ya untuk kita yang suka jajan di luar sembarangan, semuanya di makan hehe. Tapi kalau kita tahu pentingnya pola hidup sehat sejak muda, pasti kita akan lebih selektif memilih menu makanan. 

2. Minum air putih rutin sesuai kebutuhan

Air putih sangat dibutuhkan untuk menjalankan metabolisme tubuh agar bekerja dengan baik. Jadi jika kebutuhan cairan tubuh itu terpenuhi dengan baik, maka system kerja organ tubuh dapat lebih optimal. Kebutuhan air putih setiap individu menurut dr. Florentina R Wahyuni adalah 0,3-0,4 liter air setiap 10 kilogram. Jadi jika berat tubuhmu 50 kilogram, minimal sehari kamu harus minum air putih sebanyak 1,5 liter. Kalau lebih banyak tentu akan lebih baik. 

3. Melakukan aktivitas fisik

apakah setiap hari atau paling tidak setiap minggu kamu meluangkan waktu untuk berolahraga? Tak perlu yang berat-berat, misalnya jalan kaki, bersepeda, renang, atau naik turun tangga bisa jadi pilihan untukmu  yang susah untuk melakukan aktivitas fisik dan bisa dilakukan di rumah juga. Ternyata penting banget lho membangun kebiasaan ini. Sebelum sakit menyerang tubuh kita, maka perlu menyeimbangkan tubuh kita dengan meluangkan waktu sebentar untuk melakukan aktivitas fisik ini. 

4. Menghilangkan kebiasaan buruk

Hal yang dapat mengacaukan pola hidup sehat adalah kebiasaan buruk yang sering kita lakukan. Misalnya kebiasaan merokok, minum minuman beralkohol, makan berlebihan dan jajan sembarangan, kurang tidur. Seiring waktu jika hal ini terus berlangsung lama, kesehatan tubuh kita akan terganggu. Meningkatkan potensi untuk datang penyakit-penyakit berbahaya menghampiri tubuh kita. 

5. Menghindari stres

Bahagia adalah satu kunci kesehatan tubuh kita. Dengan menghindari stres pada hal yang tidak perlu maka bahagia akan mudah tercipta dalam hidup kita. Tak cukup dengan mengonsumsi makanan yang sehat, minum air putih, berolahraga rutin, dan menghilangkan kebiasaan buruk saja. Pikiran yang positif juga turut mempengaruhi kesehatan tubuh kita. 

Itu tadi sedikit tips buat memulai hidup sehat. Yuk mulai sama-sama. Semoga berhasil!

Martina Mulia Dewi