Semua orang yang menjalin hubungan cinta pastinya menginginkan asmara yang sehat. Akan tetapi, tak sedikit orang yang kemudian menjalani hubungan toksik akibat saat PDKT kurang mencermati sikap gebetan.
Supaya kamu gak jatuh ke dalam jalinan cinta yang gak sehat, yuk, kenali apa saja red flags gebetan yang dapat mengindikasikan kalau hubungan kalian nantinya bakal toksik. Mari disimak!
1. Gampang marah
Hati-hati dengan gebetan yang tabiatnya ‘sumbu pendek’ alias gampang marah atau tersinggung. Apalagi bila kesalahan kecil saja reaksinya sangat berlebihan.
Hal demikian menandakan dia gak bisa mengendalikan emosinya. Tipe seperti ini yang kemungkinan nantinya bakal jadi pasangan abusive atau melakukan tindak kekerasan, baik verbal maupun fisik.
2. Selalu mengecek keberadaanmu
Jangan terbuai dengan pesona gebetan yang sebentar-sebentar ingin tahu aktivitasmu sampai detail ke mana dan sama siapa saja. Perilaku demikian bisa indikasi toksik, lho, dan bukan sesuatu yang ‘sweet’ karena dianggap perhatian.
Di antara tanda hubungan cinta yang gak sehat adalah ia akan berusaha mengendalikanmu. Salah satunya dengan selalu meminta kamu update mengenai aktivitas yang dilakukan. Yakin, kamu mau menjalin cinta dengan pasangan seperti ini?
3. Bersikap manipulatif
Hal selanjutnya yang mesti kamu perhatikan dari pasangan, adalah sikap manipulatif. Misalnya, dia sering membuatmu merasa bersalah padahal dia yang keliru. Bisa pula sikapnya berbeda. Di depan kamu manis sekali, tapi ke orang lain kasarnya bukan main.
Kamu wajib waspada, lho, tabiat manipulatif seperti itu umumnya akan membuat hubungan asmara jadi beracun. Dia akan berusaha mengendalikanmu untuk selalu memenuhi kemauannya, tak peduli menggunakan manipulasi.
4. Egois
Kalau dari awal sudah terlihat sekali dia gak pernah meminta pendapat atau berusaha mencari tahu apa yang kamu inginkan, hal tersebut dapat menandakan kalau dia egois. Berpasangan dengan orang egois sangat makan hati karena selalu kebutuhan atau keinginannya yang diperhatikan. Sementara kemauanmu diabaikan.
5. Tukang kritik
Apakah selama PDKT dia gak jarang melemparkan kritikan? Kalau saat PDKT saja sudah seperti itu, kebayang gak sih nanti pas jadian bakal kayak apa? Bisa-bisa kamu bakal rendah diri akibat setiap hari dikritik olehnya.
Bila gebetan sudah menunjukkan tanda-tanda di atas, maka sebaiknya menjauh dan jangan nekat melanjutkan ke arah serius. Berpeluang besar hubunganmu dengan dia nantinya akan toksik, lho.
Tag
Baca Juga
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
-
Mereka yang Disenangi Banyak Orang Biasanya Punya 4 Kebiasaan Ini!
Artikel Terkait
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
-
Kumpul Kebo Marak di Indonesia, Kasus Paling di Daerah Ini
-
Fadil Jaidi Akui PDKT dengan Fuji: Doain Aja Jodoh Gak Kemana!
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
-
Prediksi Trend Fashion 2025: Angkat Isu Lingkungan, Gender hingga Teknologi
-
3 Pelembab Panthenol untuk Redness dengan Harga Terjangkau, Cuma Rp48 Ribu
Terkini
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri