Saat kamu menekuni pekerjaan atau usaha yang sedang kamu jalani, mungkin beberapa orang ada yang mendapatkan kegagalan dan tidak sedikit pula yang akan berhasil. Ketika kamu mendengar keberhasilan atau pun kesuksesan, mungkin itu akan menumbuhkan perasaan bahagia di hati. Siapa coba yang tidak ingin usahanya berkembang dan berhasil? Siapa juga yang tidak ingin mencapai di titik kesuksesan?
Ketika keberhasilan itu telah tiba pada diri kamu, kamu telah berusaha semaksimal mungkin bisa sampai ada di titik kesuksesan ini, kamu giat bekerja dan berdoa, sampai kamu dengan mudah mendapatkan apa yang kamu butuhkan dalam hidupmu. Tapi dari itu semua, ada beberapa hal yang mungkin kamu rasakan makin lama akan berkurang bahkan hilang di dalam kehidupanmu dan kamu harus siap dengan itu.
1. Hubungan dengan Teman
Saat kamu sedang giat-giatnya bersemangat menjalani usahamu, sampai sukses itu tiba di kehidupanmu, kamu bahkan bisa menghitung hanya berapa banyak kamu menghabiskan waktu untuk main dan ngobrol-ngobrol di cafe saja dengan temanmu. Waktu yang biasa dulu bisa kamu habiskan bersama teman, sekarang saat kamu sukses, waktu itu akan berkurang dan kamu akan lebih sulit untuk memiliki waktu berkumpul bersama teman-teman. Bahkan temanmu akan sulit menghubungimu jika kamu sedang sangat sibuk dengan usahamu yang tidak bisa ditinggalkan.
2. Waktu yang Kamu Miliki
Kok waktu bisa berkurang bahkan menghilang? Sebelum kamu ada di titik kesuksesan ini, kamu mungkin masih bisa untuk nonton youtube, kamu masih bisa pergi ke mall untuk sekedar jalan-jalan dan belanja, atau bahkan waktu tidur yang masih teratur. Setelah kesuksesan bisa kamu miliki, kamu harus mengorbankan waktu yang kamu punya. Bisa jadi kamu tidak ada waktu untuk pergi ke mall, sampai kamu mungkin mengorbankan waktu tidurmu hanya untuk mengerjakan suatu pekerjaan yang memang harus segera dibereskan.
3. Uang
Kenapa harus uang? Ini salah satu yang juga kamu harus korbankan jika kamu ingin sukses. Uang itu akan berkurang karena kesuksesan kamu itu harus butuh modal, misalnya kamu ikut pelatihan, kamu ikut acara-acara yang bisa memperluas pengetahuan tentang usahamu, semua itu butuh uang, butuh pengorbanan. Ketika kamu mengeluarkan uang untuk hal positif seperti itu, kamu tidak perlu khawatir, karena dengan itu uang yang kamu pakai untuk modal menuju keberhasilan akan balik lagi pada kamu. Jadi tidak masalah jika nantinya itu akan bisa menghasilkan lebih banyak lagi.
Itulah beberapa yang mungkin akan berkurang saat kamu akan menuju keberhasilan.Untuk kamu yang sedang berusaha mendapatkan keberhasilan supaya bisa membahagiakan orang tua, jangan cepat menyerah dengan usahamu, teruslah semangat, pasti ada jalan untukmu menuju kesuksesan.
Baca Juga
-
Coffee Shop Menjamur di Era Sekarang, Apakah Peluang bagi Para Pengusaha?
-
3 Rekomendasi Kegiatan saat Libur Akhir Tahun, Tidak Perlu Mewah!
-
3 Tips Memperbaiki Hubungan Komunikasi dengan Pasangan
-
3 Ciri Pasangan yang Sudah Tidak Mencintaimu, Tidak Peduli tentang Kabar!
-
3 Hal yang Tidak Perlu Masuk dalam Ekspektasimu
Artikel Terkait
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis? 4 Game Ini Bisa Jadi Penghasil Uang Tambahanmu!
-
Ollanta Humala Dipenjara 15 Tahun, Terbukti Mencuci Uang dari Odebrecht
-
12 Game Penghasil Uang Langsung ke DANA Tanpa Iklan, Rebut Jutaan Tiap Hari!
-
Ini APK Penghasil Saldo DANA Gratis Terbukti Langsung Cair, Cek Link Amannya di Sini!
-
Sosok Ratu Annisa, Aktris Kolosal yang Disangka Pelaku Peredaran Uang Palsu
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton