Di pertengahan bulan Ramadan ini, biasanya orang-orang mulai sibuk membeli berbagai keperluan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri. Salah satu yang tidak pernah luput dari daftar belanjaan adalah baju lebaran.
Kebanyakan orang menganggapnya sebagai kewajiban yang mesti ada. Bahkan, terkadang rela merogoh kocek yang cukup dalam hanya demi mendapatkan satu setel pakaian.
Padahal, segala keputusan yang berkaitan dengan membeli barang baru itu perlu dipikirkan secara matang. Berikut ialah hal-hal yang patut dipertimbangkan sebelum membeli baju lebaran.
1. Sesuaikan dengan bujet
Bujet untuk membeli baju lebaran ada baiknya telah disiapkan sejak jauh-jauh hari, kalau bisa sebelum menginjak bulan Ramadan. Ini bertujuan supaya nantinya kamu tidak terbebani, mengingat kebutuhan di bulan Ramadan juga cenderung akan meningkat dari biasanya.
Dana untuk membeli baju lebaran bisa kamu kumpulkan sedikit demi sedikit dengan cara menabung. Saat waktu belanja tiba, pastikan harga baju lebaran incaranmu tidak melebihi bujet yang kamu punya.
2. Utamakan dulu kebutuhan yang paling mendasar
Tanpa baju lebaran sekalipun, kamu tetap bisa merayakan Idul Fitri dengan penuh sukacita. Hal ini membuktikan kalau baju lebaran memang bukanlah suatu kebutuhan yang mendesak, yang harus selalu terpenuhi.
Berbeda halnya dengan kebutuhan dasar lainnya yang jelas jauh lebih krusial ketimbang belanja baju baru. Oleh sebab itu, ada kalanya kamu harus mampu mengesampingkan terlebih dulu keinginanmu yang satu ini, dan fokus pada apa yang benar-benar kamu perlukan.
3. Manfaatkan promo diskon
Ketika hendak membeli pakaian lebaran, pertimbangkanlah untuk mencari pusat perbelanjaan, marketplace, atau brand yang sedang mengadakan promo diskon. Tentunya cara ini bertujuan untuk menghemat pengeluaran.
Alhasil, kamu bisa memiliki baju lebaran yang bagus dengan harga yang miring. Walaupun terkesan pelit, yang penting kamu tetap bisa tampil bergaya di Hari Raya, tanpa dipusingkan oleh biaya yang telah kamu keluarkan.
4. Teliti sebelum membeli
Sama seperti membeli barang baru pada umumnya, kamu wajib teliti saat memilih baju lebaran yang hendak kamu beli. Jangan sampai apa yang terlanjur dibeli malah berkualitas jelek.
Jangan ragu untuk bertanya pada pramuniaga atau admin marketplace terkait baju tersebut. Ini agar kamu punya gambaran tentang seberapa bagus dan awet nantinya baju itu.
Usahakan jangan membeli pakaian dengan ukuran yang terlalu pas, kalau bisa sedikit lebih besar, supaya kamu masih bisa mengenakannya di berbagai momen lain sampai beberapa waktu ke depan.
5. Melakukan mix and match
Memakai baju baru di perayaan Idul Fitri bukanlah suatu keharusan. Apabila tidak memungkinkan untuk membeli baju baru, maka tidak masalah.
Toh, kamu masih bisa menyiasatinya dengan cara memadupadankan pakaian lama dengan beberapa aksesoris yang kamu miliki. Ada banyak referensi mix and match outfit lebaran yang bisa kamu contek dari internet.
Dengan begini kamu akan tetap terlihat stylish dan rapi di Hari Raya.
Nah, itulah sederet hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memutuskan membeli baju lebaran. Lagi pula, dengan atau tanpa baju lebaran, momen sukacita Hari Raya Idul Fitri tetap bisa kamu rasakan.
Tag
Baca Juga
-
5 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Bike to Work, Semangat Gowes!
-
Dear Pekerja, Ini 5 Hal yang Mesti Kamu Lakukan di Hari Pertama Masuk Kerja
-
5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Tak Kunjung Mendapatkan Pekerjaan
-
5 Tips agar Terhindar dari Sifat Sombong saat Memperoleh Keberhasilan
-
Terlihat Wajar, 5 Hal Ini Justru Bikin Lelah Mental
Artikel Terkait
-
Diskon Menginap di Hotel IHG Asia Pasifik, Khusus Pemegang Kartu Kredit BRI!
-
Kapan Ramadhan 2025? Simak Perkiraan Tanggal dan Fakta Menariknya!
-
BRI Berikan Diskon Spesial Layanan Kesehatan di RS Ari Canti Ubud
-
Kode Promo Bluebird & Silverbird BRI Oktober-Desember 2024, Cek di Sini!
-
Rahasia Dapat iPhone 12 Ribu di Shopee 12.12 Birthday Sale! Cek di Sini
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans