Bagi kaum mendang-mending dan anak kos, makan makanan yang enak sepertinya hanya bisa dirasakan ketik awal bulan dan pulang kampung saja ya, terutama makanan enak dengan harga yang mahal. Sebenarnya kamu masih bisa makan enak sepanjang bulan walau harus hemat, memangnya bisa? Eits jangan salah, meskipun harus ngirit kamu tetap bisa makan enak, lho. Cara-cara berikut ini bisa kamu cobain.
1. Buat Sendiri
Seperti yang kita tahu, memasak sendiri itu jauh lebih hemat daripada beli makanan jadi. Jadi, kalau kamu ingin makan makanan yang enak tapi dengan harga yang murah, lebih baik untuk membuatnya sendiri. Budget yang kamu keluarkan tidak akan terlalu banyak dan bahan tersebut bisa untuk beberapa kali masak.
2. Manfaatkan Promo
Siapa yang suka berburu promo makanan? Nah, kalau sedang ada promo manfaatkanlah untuk membeli makanan yang kamu inginkan. Dengan begitu kamu tetap bisa makan makanan yang kamu incar tanpa mengeluarkan uang yang terlalu banyak.
3. Patungan
Bagi anak kos yang pengen beli makanan enak tapi nggak mau keluar uang banyak, kamu bisa mengajak temanmu untuk patungan untuk membeli makanan tersebut. Barangkali ada temanmu yang juga sedang ingin makan makanan tersebut, jadi kalian bisa kongsi.
4. Seminggu Sekali
Konsep yang keliru tapi masih sering diterapkan adalah dengan menghabiskan uang di awal bulan untuk makan makanan yang enak-enak. Padahal kalau kalian bisa sedikit saja menahan keinginan tersebut, keuangan akan tetap stabil dan kalian bisa makan enak sepanjang bulan walau hanya seminggu sekali.
5. Korbankan Salah Satu
Kalau ingin membeli makanan enak terutama dengan harga yang mahal, kamu harus mau berkorban. Maksudnya, di hari-hari biasa kamu harus mau makan dengan lauk seadanya, kemudian di hari yang sudah ditentukan barulah membeli makanan yang kamu inginkan.
6. Makanan Enak dengan Harga Murah
Kalau diatas makanan enak cenderung diidentikkan dengan harga mahal, kali ini kalian bisa cari makanan yang enak tapi dengan harga yang terjangkau alias murah. Karena makanan yang enak tidak harus dengan harga yang mahal, kan?
Itulah 6 cara agar tetap bisa makan enak walau harus hemat, selamat mencoba!
Baca Juga
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
-
Terdepak dari Pramac, Miguel Oliveira: Keputusan Ini Mengejutkan Saya
-
CEO MotoGP Enggan Hentikan Marc Marquez yang Dianggap 'Terlalu Mendominasi'
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Ngampus Tetap On Point! Ini 4 OOTD Xaviera Putri yang Bikin Auto Stylish
-
Bukan Skincare Biasa! Brand Lokal Rilis Serum dari Rambutan dan Alga Hijau
-
Runway Virtual: 3 Game Fashion Show untuk Para Fashionista di Roblox
-
Lagu Timur Lagi Ngehits! Tren Musik yang Bikin Anak Muda Ikut Bergoyang
-
War Tiket Anti Gagal: 7 Jurus Jitu Biar Gak Cuma Dapet Tulisan Sold Out
Terkini
-
Takluk dari Arab Saudi, Bukti Gagalnya Tim Kepelatihan Terbaik di Timnas!
-
Dulu Ramai, Kini Sepi: Kisah Redupnya Pusat Buku Taman Pintar Yogyakarta
-
Les Temptes de la Vie: Ketika Musik, Paris, dan Badai Hidup Menyatu
-
A24 Hadirkan Rom-Com Afterlife Paling Menyentuh Lewat Film Eternity
-
Matahari Mata Hati: Mimpi yang Tumbuh dari Pesantren dan Persahabatan