Bagi sebagian orang, memutuskan hubungan dengan pasangannya bukanlah hal yang mudah. Akan tetapi bila kalian sudah tak cocok maka sebaiknya tidak perlu dipaksakan untuk bersama.
Mungkin kamu memang masih ingin bersama dengannya, tetapi bila dia sudah tidak mencintai kamu lagi, pacaran hanya akan mengubah hubunganmu menjadi toxic.
Apabila kamu merasa bahwa cinta yang dia berikan padamu mulai pudar hingga membuat kamu merasa tidak nyaman, maka bicarakan dengannya dengan baik-baik.
Siapa tahu dia memang sudah tidak mencintaimu lagi dan ingin putus. Karenanya cobalah kenali beberapa tanda bahwa pasanganmu sudah pengin putus tetapi tidak berani mengatakannya.
1. Mengeluhkan Apa yang Kamu Lakukan
Semua hal yang kamu lakukan sering kali dikeluhkan olehnya shingga kamu menjadi tidak nyaman berada di dekatnya. Bisa saja dia melakukan hal tersebut karena sudah tidak nyaman lagi menjalin hubungan, sehingga dia sengaja berperilaku yang mengusikmu.
Apabila dia terus mengeluh tentangmu, cobalah berbicara kepadanya. Tanyakan apakah apa yang kamu lakukan memang membuat dia merasa tidak nyaman atau karena dia ingin putus.
2. Dia Mulai Menjauhimu
Apabila sebelumnya dia selalu membagi waktunya untuk bertemu atau sering kali chat untuk bertanya bagaimana keadaanmu setiap harinya, tetapi sekarang dia justru mulai menjauh tanpa alasan yang jelas, ini bisa berarti bahwa dia sengaja menjauh darimu.
Dia juga selalu mengungkapkan alasan tidak logis ketika kamu mendesak sehingga kalian pun terlibat pertengkaran. Kalau dia sering kali menghindar untuk bertemu dan malas berbicara denganmu walaupun hanya lewat telepon, ini suatu tanda bahwa dia ingin berpisah darimu.
3. Bersikap Genit pada Orang Lain
Tidak sedikit hubungan yang kandas hanya karena kecemburuan. Ini bisa menjadi senjata andalan ketika pasanganmu sudah ingin putus tetapi dia tak berani mengungkapkannya. Dia sengaja menggoda orang lain bahkan di hadapan kamu. Alhasil kamu jadi merasa ketakutan dan obsesif.
Pada akhirnya kamu sering menuduhnya selingkuh dan terlibat pertengkaran dengannya. Dengan begitu akan lebih mudah baginya untuk membalikkan keadaan dengan menyalahkanmu sebagai pasangan yang suka mengomel. Setelah itu, dia akan semakin menjauh agar kamu sadar bahwa kalian tidak bisa bersama lagi.
Nah, itulah ketiga tanda pasangan ingin putus. Apabila kamu menemukan ketiga tanda ini, sebaiknya segera bicarakan kelanjutan hubunganmu dengannya.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Apa Itu Breadcrumbing dalam Hubungan? Kenali Ciri-ciri dan Dampaknya
-
Ancaman Nyata! Ratusan Ribu Siswa di Jakarta Bisa Putus Sekolah jika KJP Dihapus
Lifestyle
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino