Katanya, seseorang yang sering menangis dianggap sebagai orang yang lemah. Benarkah begitu? Padahal, menangis itu hal yang wajar, baik oleh perempuan maupun laki-laki.
Jika tertawa adalah ungkapan perasaan ketika sedang berbahagia, maka menangis juga merupakan ungkapan perasaan ketika sedang sedih, terharu, bahkan kita juga akan menangis ketika terlalu bahagia.
Dari sisi psikologis, ternyata ada banyak sekali manfaat menangis yang selama ini diremehkan, lho! Kira-kira apa saja ya manfaatnya? Berdasarkan tulisan Ananda (2021), Pane (2019), dan Puji (2022), berikut ini adalah beberapa manfaat menangis bagi diri sendiri.
Perasaan sedih akan membuat suasana hati menjadi mengharu biru dan diliputi perasaan hancur lebur. Perasaan mengimpit dan sesak pun terkadang juga menyertai kesedihan. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk membebaskan perasaan dari rasa tertekan dan sesak adalah dengan menangis.
Hormon oksitosin dan endorfin yang dikeluarkan pada saat kita menangis dapat membantu kita dalam meningkatkan suasana hati. Perasaan sesak akan mulai berkurang seiring dengan keluarnya air mata. Jiwa kita akan terasa ringan karena berhasil mengekspresikan kesedihan melalui air mata.
2. Sarana menenangkan diri
Perasaan gelisah dan kesedihan yang terus menerus juga akan membawa dampak negatif untuk diri kita sendiri. Perasaan ini jika dibiarkan secara terus menerus lama-lama akan tertumpuk dan bisa mejadi bumerang yang dapat membahayakan kita.
Meluapkan rasa sedih dan frustrasi dengan menangis dapat menjadi salah satu cara untuk menenangkan diri. Kita akan bisa menerima kesedihan dan kefrustrasian setelah menangis.
3. Mampu mengurangi stres
Terkadang, tidak hanya kesedihan yang memicu kita untuk menangis. Tingkat stres yang berlebihan dan membebani hati kita juga bisa menjadi salah satu penyebab kita ingn menangis. Jika demikian, tidak usah ragu untuk mengeluarkan air mata.
Saat kita menangis sebagai respon dari stres, air mata yang kita keluarkan akan membantu kita untuk lepas dari racun dan hormon penyebab stres tersebut.
4. Memperkuat hubungan
Ketika kamu tidak segan menangis di hadapan orang lain, itu tandanya kamu mempercayai orang tersebut. Air mata yang kamu perlihatkan pada seseorang menjadi penanda bahwa kamu menganggap ia penting dalam hidupmu sehingga kamu bersedia membagi masalah dan bebanmu dengannya.
Menangis bersama orang lain atau memperlihatkan tangisan pada seseorang dapat mempererat hubungan kamu dengan orang tersebut. Air matamu dapat menciptakan ikatan emosional dengan orang yang sedang berada denganmu saat kamu menangis.
Itulah empat manfaat menangis yang terkadang masih sering kita remehkan. Menangis bukan berarti kita lemah. Sama seperti tertawa, menangis juga merupakan salah satu respon yang bisa kita tunjukkan ketika dihadapankan pada perasaan sedih atau kecewa. Jadi, jangan pernah menahan tangisan lagi, ya!
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Heboh Bocil Nangis di Dekat Honda BeAT yang Terjatuh, Aksi Tak Terduga yang Dilakukan Bikin Publik Melongo
-
Manfaat Gingseng Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Mengurangi Peradangan
-
5 Tips Jitu Menenangkan Diri dari Rasa Stres, Kamu Wajib Coba!
-
Yuta Menangis di Acara Penutupan Konser Tokyo Dome, Begini Reaksi Member NCT 127
-
5 Manfaat Hobi Menggambar, Jadi Media Berekspresi dan Tingkatkan Kreativitas
Lifestyle
-
Intip 4 Padu Padan Celana Jeans ala Wonwoo Seventeen, Effortless Banget!
-
4 Daily Outfit ala Sunghoon ENHYPEN, Bikin Gayamu Makin Level-Up!
-
Hati - Hati! Ini 5 Kesalahan Packing yang Sering Bikin Traveling Jadi Ribet
-
Monokrom Style ala Kim Ji Yeon: Sontek 4 Padu Padan Daily OOTD-nya!
-
Cute dan Girly, 4 Ide OOTD ala Zhao Lusi yang Bisa Kamu Sontek!
Terkini
-
Trailer Senin Harga Naik Suguhkan Konflik Ibu dan Anak, Tayang Lebaran 2026
-
Bunyi Dentuman Keras di Depan Pintu Dapur, Siapa yang Usil Malam-Malam?
-
Belajar Authenticity dari Prilly Latuconsina Lewat Buku Retak, Luruh, dan Kembali Utuh
-
Kwon Sang Woo dan Moon Chae Won Gabungkan Cinta dan Rock di Film HEARTMAN
-
Resmi! BTS Siap Comeback dengan Album Baru pada 20 Maret Mendatang!