Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Santi Kartika
Ilustrasi wanita (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Trust issue bisa didefinisikan sebagai adanya ketidakpercayaan terhadap orang lain atau merasa tidak percaya dengan orang lain. Orang dengan trust issue akan mudah curiga terhadap orang lain dan ragu terhadap orang lain. Padahal, membangun kepercayaan terhadap orang lain adalah hal yang penting dalam suatu hubungan.

Jika kamu memiliki kepercayaan terhadap orang lain itu berarti kamu akan merasa aman dan nyaman untuk berinteraksi dan menaruh rasa percaya terhadap orang tersebut. Trust issue dapat berdampak ke kesehatan mental dan emosional kamu, dan juga akan berdampak pada hubungan personal yang kamu miliki dengan orang lain.

Berikut ini adalah 5 tanda kalau kamu memiliki trust issue dengan orang lain.

1. Kamu memiliki kecurigaan pada orang lain

Ilustrasi wanita (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Orang dengan trust issue akan selalu merasa curiga dengan orang lain. Kamu tidak percaya apa yang orang lain katakan padamu. Kamu juga akan mempersiapkan kemungkinan-kemungkinan terburuk yang kamu telah bayangkan. 

2. Kamu hanya fokus pada hal yang negatif

Ilustrasi wanita (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Orang dalam hubungan yang saling percaya akan melihat hal-hal positif yang ada di diri orang lain, sementara orang yang memiliki trust issue akan cenderung melihat sisi negatif dari seseorang.

Kamu juga akan cenderung memperhatikan kelemahan orang lain, dibandingkan dengan kelebihan yang orang tersebut miliki.

3. Kamu menyimpan dendam terhadap orang lain

Ilustrasi wanita (Pexels.com/Anastasiya Lobanovskaya)

Ketika seseorang telah menghancurkan kepercayaanmu, maka kamu tidak akan percaya lagi dengan orang tersebut. Kamu juga cenderung tidak akan melupakan dan juga tidak memaafkan orang tersebut.

4. Kamu memendam semuanya sendiri

Ilustrasi wanita (Pexels.com/Anastasiya Lobanovskaya)

Berbagi cerita dengan orang lain itu membutuhkan rasa percaya terhadap orang tersebut. Orang dengan trust issue akan cenderung memendam semuanya sendiri, sebab mereka tidak percaya lagi dengan orang lain.

5. Kamu menghindari komitmen

Ilustrasi wanita (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Orang dengan trust issue juga akan menghindari komitmen. Dia akan menghindari hubungan yang berkomitmen, sebab hubungan yang berkomitmen tersebut membutuhkan adanya kepercayaan terhadap orang lain.

Itu tadi adalah beberapa tanda apabila seseorang memiliki trust issue terhadap orang lain. Apa kamu memiliki tanda-tanda tersebut?

Santi Kartika