Mungkin banyak di antara kita yang ingin memulai bisnis, tetapi tidak tahu harus memulainya dari mana. Atau malah sudah mengantongi sejumlah ilmunya, tetapi modalnya pas-pasan atau justru malah tidak memiliki modal sama sekali.
Ketika melihat teman yang lain sudah mulai berhasil dengan bisnisnya, kamu menjadi semakin tertarik untuk mencobanya untuk menambah uang saku maupun uang tabungan.
Kalau kamu lagi ada di fase ini, coba terapkan 5 tips ini yuk!
1. Jual produk digital
Bisnis kecil-kecilanmu bisa dimulai dengan menjual produk digital, seperti: e-book, polaroid, design, dan beragam jasa lainnya. Jenis bisnis ini tentu tidak membutuhkan modal dan hanya mengandalkan keahlian yang sudah kamu miliki.
Saat ini, banyak orang yang sibuk atau malas, sehingga cenderung mencari jalan pintas dengan memanfaatkan jasa yang ditawarkan orang lain.
Sebagian mereka juga tidak memiliki keahlian di bidang tertentu untuk membuat produk yang diinginkannya. Sehingga, di sinilah jasamu sangat dibutuhkan. Mulai dari jasa editing, copywriting, layouting, ghost writer, membuat website, dll.
2. Menjadi Dropshipper
Bisnis kedua yang bisa kamu coba adalah menjadi dropshipper. Selain tidak butuh modal, menjadi dropshipper juga tidak memerlukan toko dan etalase.
Kamu hanya perlu menampilkan gambar/video dari supplier pada calon konsumenmu. Kemudian, ketika ada pesanan, suplier akan mengirim barang ke konsumen atas namamu. Sangat praktis, bukan?
3. Menjadi Affiliate Marketer
Selanjutnya adalah menjadi affiliate marketer. Mempromosikan barang milik orang lain juga tak kalah menarik untuk dicoba. Ketika ada yang membeli barang yang kamu promosikan, kamu akan mendapat komisi.
4. Menjadi Influencer atau Youtuber
Influencer atau YouTuber kini bisa menjadi salah satu profesi yang banyak dilirik di era digital yang semakin berkembang pesat ini.
Kamu bisa mendapat komisi dari barang yang kamu promosikan di sosial media atau dari iklan yang muncul di akun YouTube-mu. Profesi ini cocok banget deh buat kamu yang suka bikin konten.
5. Menjual barang yang bisa dijual
Jika kamu memiliki barang yang sudah tidak terpakai dan masih bisa dijual, tidak ada salahnya, lo, untuk dijual lagi. Saat ini, barang bekas dengan kualitas bagus dan harga miring juga masih diminati bagi sebagian orang, lo. Cobain yuk!
Di antara ke-5 tips ini, yang mana yang ingin kamu coba sekarang? Kalau bukan sekarang, lalu kapan? Jangan tunda lagi suksesmu! Semoga tips-tips ini bisa membantu ya.
Baca Juga
-
Ricuh Suporter Bola hingga War Kpopers, Saat Hobi Tak Lagi Terasa Nyaman
-
Budaya Titip Absen: PR Besar Guru Bagi Pendidikan Bangsa
-
Bukan Cuma Guru Honorer, Freelancer Nyatanya Juga Tak Kalah Ngenes
-
Dijadwalkan 2026, Pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Usung Konsep Tiga Budaya
-
Ulasan Film The Shadow's Edge: Pertarungan 2 Aktor Veteran di Kejahatan Cyber
Artikel Terkait
-
Buat Para Pelaku UMKM Lokal, Begini Tips Menarik Minat Konsumen Versi Praktisi Bisnis Online
-
Baru Mulai Berbisnis? Lakukan 3 Strategi Ini untuk Menarik Minat Konsumen!
-
Ulasan Buku 5 W1H: Kenali Jenis Bisnis yang Sesuai Jati Dirimu!
-
Kemudahan Transaksi Online di Indonesia Bikin Semangat Pelaku Bisnis dan UMKM Go-Online
-
Awas Terjebak! Ini 5 Ciri Pemilik Bisnis yang Terjebak jadi Asisten Karyawan!
Lifestyle
-
Tanpa Kalkun pun Bisa, Ini 5 Cara Kamu Merayakan Thanksgiving Versi Lokal
-
Kamu Salah Jurusan? Ini Rahasia Roy Nugroho yang Bikin Kamu Tetap Cumlaude
-
Membongkar Prasangka: Trinity Ajak Pembaca Melihat Dunia Lewat Buku 'Di Luar Radar'
-
Belum Tayang, Film Agak Laen: Menyala Pantiku Sudah Tembus 50.000 Tiket Pre-sale
-
Dari Shortcake hingga Pie: 7 Kreasi Dessert Stroberi Klasik dan Modern
Terkini
-
Insanul Fahmi Ngaku Lebih Nyaman Bersama Inara Rusli daripada Wardatina Mawa
-
Viral Kasus Tumbler Tuku: Benarkah Ini Gara-Gara Tren Hydration Culture?
-
Bukan karena Fisik, Ini Alasan Fiki Naki Memilih Tinandrose Menjadi Istri!
-
Ricuh Suporter Bola hingga War Kpopers, Saat Hobi Tak Lagi Terasa Nyaman
-
Absen di SEA Games 2025, Siapa yang Layak Gantikan Posisi Arkhan Fikri di Lini Tengah Garuda Muda?