Selama ini kata “ambisius” selalu dimaknai dengan negatif. Kenyataannya, banyak hal baru di dunia ini bisa ada karena ada sifat ambisius tadi. Tanpa adanya keinginan kuat untuk mewujudkan impian, niscaya ada banyak orang yang menyerah begitu saja, dan tak menghasilkan karya apa-apa.
Sering kali perempuan ambisius dianggap buruk. Nyatanya, bagi sebagian orang justru banyak karakter perempuan ambisius menjadi daya tarik dan diam-diam membuat iri serta kagum. Seperti apa karakter yang dimaksud? Untuk tahu lebih lanjut, mari simak pembahasan di bawah ini!
1. Berani ambil risiko
Di antara karakter positif dari seorang wanita ambisius, adalah keberanian mengambil risiko, dan karakter ini tak dimiliki oleh banyak orang. Wanita ambisius tak takut menetapkan tujuan atau mimpi yang sepertinya mustahil dan memiliki risiko gagal tinggi.
Justru semakin tampak tidak mungkin, semakin bersemangat untuk membuktikan kalau opini tersebut tidaklah benar. Hal inilah yang kerap membuat orang kagum, tak terkecuali kaum adam.
2. Tak suka mengeluh
Karakter selanjutnya dari perempuan ambisius yang membuat banyak orang respek, yaitu tak suka mengeluh. Baginya, mengeluh gak pernah menyelesaikan masalah. Yang ada, masalah makin terasa berat.
Itulah kenapa perempuan yang ambisius biasanya lebih fokus pada penyelesaian, dibanding persoalan. Ia percaya apa pun masalah yang dihadapi, seberat apa pun itu, pasti ada solusi.
3. Berani menentukan pilihan
Banyak pula yang memandang wanita ambisius dengan respons mengasihani. Melihat hidupnya seperti terfokus pada karier atau impiannya saja. Padahal, itu semua adalah pilihannya, dan merasa bahagia dalam menjalaninya.
Perempuan ambisius umumnya menolak hidup di bawah dikte orang lain. Ia lebih suka menentukan jalan hidupnya sendiri. Terlepas hasilnya bagus atau mengecewakan, setidaknya hidup tak dibayang-bayangi penyesalan karena gak mau mencoba dulu.
4. Pantang menyerah
Karakter lain dari wanita ambisius yang bikin orang lain terpesona, adalah sikap pantang menyerah. Selama masih bernapas, itu artinya masih ada harapan untuk meraih impiannya. Jadi, menyerah tak pernah jadi opsi.
Itulah empat karakter perempuan ambisius yang menjadi daya tarik. Dari uraian tadi bisa dilihat kalau perempuan ambisius memiliki banyak karakter positif. Maka dari itu, sebagai perempuan jangan takut untuk bermimpi dan mengejar untuk meraihnya, ya!
Tag
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Apakah Hari Kartini Menjadi Tameng Emansipasi oleh Kaum Wanita?
-
11 Nama Free Fire Venom Keren dan Estetik, Bikin Karakter Kamu Makin Sangar!
-
Rayakan Hari Kartini: 4 Perempuan Tangguh Menjawab Tantangan Era Digital
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment