Apakah kamu termasuk orang yang merasa serba sendiri? Kamu menganggap bahwa hidup ini terasa cukup berat karena kamu menghadapinya sendirian?
Perasaan tersebut bukan hal yang menyenangkan, ya. Seringkali itulah yang membuat kita merasa menjadi manusia yang kurang beruntung, bahkan sial.
Padahal seringkali, merasa sendiri itu dipengaruhi oleh diri sendiri, lho. Lalu, apa saja sih penyebab seseorang merasa sendirian?
1. Enggan bergaul
Bukan orang lain yang tidak mau bergaul denganmu. Namun, dirimu sendirilah yang menarik diri dari pergaulan itu. Perasaanmu mungkin membuat kamu merasa tidak nyaman berada di tengah banyak orang. Itu membuat kamu merasa lebih nyaman melakukan segala sesuatu sendirian.
Tapi siapa sangka bahwa dalam beberapa waktu, kesendirian itu terasa begitu menyiksa? Lalu kamu sibuk menyalahkan orang lain dan menganggap bahwa mereka yang meninggalkan.
2. Kegiatan yang padat
Kegiatan yang padat sangat mungkin membuat kamu merasa sendirian. Aktivitasmu tentu saja penuh dalam seharian, tapi kamu tidak menemukan celah untuk membangun sebuah pertemanan.
Kamu merasa sendiri karena yang ada dalam hari-harimu hanyalah kesibukan dan tanggung jawab yang harus dituntaskan. Tidak ada waktu untuk menyampaikan perasaan, berkeluh kesah, bahkan membangun sebuah persahabatan yang menyenangkan.
3. Sungkan
Rasa ingin berkenalan dan waktu untuk membangun sebuah persahabatan sudah kamu dapatkan. Tapi, kalau kamu merasa sungkan dengan orang lain, maka kamu tetap akan merasa sendirian.
Bahkan, kamu akan merasa bahwa beberapa waktu dalam harimu terasa begitu kosong dan membosankan. Kamu tidak punya teman untuk menikmati waktu bersama. Bukan karena tidak ada yang mau, tapi karena kamu merasa sungkan untuk mengajak dan berbaur.
4. Dikekang
Apakah kamu adalah satu dari sekian orang yang merasa terkekang dalam menjalani hidup? Entah itu dikekang oleh orang tua untuk tetap berdiam menjadi anak baik di rumah, atau dikekang oleh kekasih karena dirinya punya sikap yang posesif?
Menjaga adalah hal yang baik, tapi dikekang bukanlah hal yang menyenangkan. Sebagai manusia, semua orang memiliki hak pada kebebasannya. Salah satunya adalah kebebasan dalam hidup.
Kalau kamu termasuk orang tua atau pasangan yang senang mengekang, maka kamu harus menghilangkan sikap buruk itu. Karena secara tidak sadar, sikapmu tersebut menjadi alasan besar bagi orang lain merasa sendirian dalam hidupnya.
Itu dia 4 penyebab seseorang merasa sendiri. Apakah kamu juga mengalami hal yang sama? Semoga semuanya lekas membaik, ya!
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Bolehkah Sholat Idul Fitri Sendiri di Rumah? Begini Tata Cara, Hukum dan Bacaan Niatnya
-
Tata Cara dan Niat Sholat Tarawih Sendiri di Rumah yang Benar, Jangan Sampai Salah
-
Transformasi Ramadan: Mengalahkan Diri Sendiri untuk Hidup yang Lebih Baik
-
Kisah Tissa Biani Pernah Jadi Pejuang Jerawat Selama 4 Tahun: Ini Sangatlah Manusiawi
-
Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya