Jenis kulit yang dimiliki oleh masyarakat Indonesia umumnya berwarna sawo matang. Sawo matang mempunyai warna yang lebih redup dibandingkan dengan kuning langsat serta sedikit lebih cerah daripada kulit hitam. Dalam hal mengenakan pakaian, pemilik kulit sawo matang haruslah pandai dalam mengelola pilihan warna baju yang cocok untuk dikenakan pada jenis kulit sawo matang.
Bagi kamu yang mempunyai jenis warna kulit gelap sawo matang, ada baiknya apabila kamu memilih tone warna baju yang lebih terang. Hal tersebut bertujuan supaya warna baju tersebut semakin memancarkan rona kulit kamu. Sebaliknya kamu tidak dianjurkan untuk mengenakan baju dengan warna-warna pastel. Warna tersebut malah akan membuat rona kulit kamu menjadi terlihat kusam.
Berikut ini 5 rekomendasi warna pakaian yang cocok dipakai oleh pemilik kulit sawo matang.
1. Navy atau Biru Dongker
Biru dongker pastinya kerapkali menjadi warna baju yang cocok dan diandalkan oleh para pemilik jenis kulit sawo matang. Hal tersebut dikarenakan warna baju ini mudah sekali untuk dipadupadankan dengan warna lainnya, biru dongker atau navy blue bisa membuat kulit si sawo matang menjadi nampak lebih bersih.
Supaya lebih terlihat menarik, kamu bisa mengkombinasikan baju biru dongker ini dengan warna netral lainnya seperti warna putih. Apabila kamu menggunakan jilbab, maka kamu bisa memadupadakan dengan terusan lengan panjang yang terdapat aksen ruffle atau kamu bisa mengkombinasikan dengan jilbab motif sederhana.
2. Merah Marun
Percaya atau tidak, kulit sawo matang akan nampak sempurna apabila dipadukan dengan busana atau pakaian yang berwarna merah marun. Yaa, penampilan kamu akan semakin elegan lho dengan pilihan warna ini.
3. Olive atau Hijau Zaitun
Warna olive sangat cocok untuk dikenakan pada pemilik kulit sawo matang, hal tersebut dikarenakan warna olive mampu untuk memberi kesan cerah. Ketika dikenakan di luar ruangan, maka warna olive ini justru bisa memberi kesan penampilan yang lebih hidup.
4. Ungu
Warna pakaian berikutnya yang cocok dikenakan oleh pemilik kulit sawo matang ialah warna ungu. Terdapat banyak sekali pilihan warna ungu yang dapat kamu pilih seperti plum, magenta, violet dan lilac. Warna ungu lilac akan membuat tampilanmu menjadi nampak lebih feminin serta imut. Sementara untuk warna ungu yang lebih gelap akan membuat penampilanmu menjadi terlihat lebih feminin dan anggun. Jadi, apakah kamu masih ragu-ragu untuk mengenakan pakaian berwarna ungu?
5. Kuning Lemon
Ternyata menjadi warna pakaian kuning lemon cocok untuk kulit sawo matang loh. Hal tersebut dikarenakan warna pastel yang satu ini bisa menyeimbangkan kecerahan pada kulit. Kamu juga bisa memadukan kuning lemon ini dengan warna hijau. Walaupun akan terlihat kontras, tetapi menggunakan blazer warna kuning pastel serta menambahkan aksen tas berwarna khas tentara akan begitu cocok untukmu yang senang menjadi pusat perhatian.
Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi warna pakaian yang cocok dikenakan oleh orang yang memiliki jenis kulit sawo matang semoga bermanfaat.
Tag
Baca Juga
-
6 Rekomendasi Buku Bacaan yang Menginspirasi dan Mendidik
-
4 Keindahan Tersembunyi dalam Barang-Barang Vintage
-
Kurang Bergerak? Berikut Deretan Cara yang Membantumu Supaya Tidak Mager!
-
Spider-Man: Across the Spider-Verse, Petualangan Melintasi Dimensi
-
7 Tips Belanja Murah di Tempat Wisata untuk Liburan yang Hemat
Artikel Terkait
-
Baju Branded Puluhan Juta sampai Selemari, Maia Estianty Bikin Luna Maya Iri karena Ngaku Tak Pernah Beli: Dari Mana?
-
Harga Baju Kaos Dewa 19 Dibanderol Rp 58 Juta, Rian D'Masiv Syok: Tolong Mas Dhani!
-
Harganya Tembus Rp125 Juta, Baju Kondangan Nagita Slavina Bikin Geger: Astaga Mama Gigi!
-
Baju Aaliyah Massaid saat Kondangan ke Nikahan Kakak Fadil Jaidi Jadi Perbincangan Netizen: Kok ...
-
Pakai Baju Loreng, Senyum Sumringah Cak Imin di Akmil Jadi Sorotan, Warganet ke Anies: Traktirannya Kurang
Lifestyle
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
-
4 Rekomendasi Parfum Pria Miniso Terbaik, Aroma Mewah, Harga Ramah!
-
4 Inspirasi Gaya Kasual Chaeryeong ITZY yang Simpel, Cocok Jadi Daily OOTD!
-
3 Look Outfit Elegan ala Roh Yoon-seo, Mana yang Cocok Buat Dinner?
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan