Gangguan kepercayaan atau trust issue akan membawa pengaruh yang tidak menyenangkan bagi diri kita. Jika mengalami trust issue maka kita akan sulit percaya pada orang lain. Kita selalu merasa curiga dan memiliki prasangka buruk. Meskipun orang lain bersikap baik, kita justru waspada karena berpikir ada niat tersembunyi di balik sikap baik tersebut.
Kondisi trust issue seperti ini tentu akan membuat kita sulit dalam menjalin hubungan. Terutama hubungan yang membutuhkan komitmen seperti pacaran atau pernikahan. Hal ini karena kita tidak mudah memberi kepercayaan pada orang lain. Selain itu, trust issue juga membuat hidup kita tidak tenang karena merasa curiga dengan orang lain.
Untuk itu, berikut ini adalah 4 cara yang bisa dicoba untuk mengatasi trust issue.
1. Yakin Bahwa Sifat Orang Berbeda-Beda
Trust issue sering kali muncul karena trauma pernah dibohongi atau dikecewakan di masa lalu. Hal ini membuat kita takut untuk percaya pada orang lain karena khawatir akan kembali mengalami hal yang sama. Padahal, kita harus yakin bahwa sifat orang berbeda-beda.
Orang yang kita temui hari ini berbeda dengan orang yang pernah mengecewakan kita di masa lalu. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya untuk mencoba memberi kepercayaan kepada orang lain.
2. Mencoba Percaya Orang Lain
Jika kita ingin mengatasi trust issue, kita harus siap menerima risiko dengan memberi kepercayaan kepada orang lain. Kita harus mau mencobanya karena jika tidak maka kita akan tetap dalam masalah yang sama.
Cobalah percaya pada orang-orang terdekat yang sudah kita kenal sifatnya. Dengan demikian, kita akan melatih diri kita untuk bisa percaya kembali pada orang lain.
3. Fokus pada Kebaikan
Trust issue biasanya membuat diri kita selalu curiga dan menaruh prasangka buruk pada orang lain. Untuk mengatasi hal ini, kita perlu fokus pada kebaikan yang dimiliki oleh orang lain. Dengan demikian, maka pandangan kita terhadap orang tersebut akan menjadi lebih baik.
4. Kurangi Prasangka Buruk
Kita juga hendaknya bisa mengurangi prasangka buruk kita terhadap orang lain. Buang prasangka yang belum tentu terjadi karena hak tersebut hanya akan membuat pikiran kita tidak tenang. Yakinlah hak tersebut hanya kekhawatiran kita yang berlebih saja.
Demikian 4 cara yang bisa dicoba untuk mengatasi masalah trust issue. Selamat mencoba!
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
-
Brand Fashion Ini Ajak Generasi Muda Unjuk Gigi dan Ekspresikan Diri Melalui Gaya
-
Kejagung Sita Uang Rp 883 Juta Saat Geledah Rumah Riza Chalid, Netizen Curiga Uang Lainnya di Luar Negeri
-
Ulasan Buku Terserah Apa Kata Orang: Menjalani Hidup Tanpa Kepura-Puraan
-
Timothy Ronald Unggah Foto dengan CIO Danantara, Netizen: Gue Agak Curiga...
-
Gibran Sering Kabur dari Wartawan, Publik Curiga Gegara Tak Bisa Jawab Pertanyaan: Mending Les Public Speaking
Lifestyle
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Mengenal Puisi Sederhana Penuh Makna dalam Buku Perjamuan Khong Guan
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak