Ketika kegagalan sering menghampiri, pastinya kesedihan sering mengiringi. Rasa tak adil di dunia ini pun kerap menghantui. Sampai hati terus menyalahkan diri sendiri atas apa yang sudah terjadi.
Mungkin 4 penyemangat di bawah ini bisa menenangkan pikiran yang sedang berantakan itu, yuk simak dahulu!
1. Kamu Tidak Akan Gagal Selamanya
Sekali, dua kali, tiga kali gagal tidak akan membuatmu gagal selamanya. Berhenti mengambil kesimpulan dari apa yang belum berakhir. Kurangi berprasangka buruk atas apa yang belum terjadi. Kamu berhak berhasil, kamu berhak mendapatkan apa yang kamu inginkan.
Selagi kamu terus mengusahakan, memperjuangkan, dan mengencangkan harapan, Tuhan pasti akan wujudkan dan semesta akan luangkan setiap jalan.
2. Tuhan Ingin Membentuk Mentalmu
Dari kekecewaan dan kesedihan yang kamu dapatkan setelah kegagalan, kamu selalu mendapatkan banyak pelajaran.
Tuhan ingin membentuk kamu, melatih mentalmu agar lebih kuat lagi untuk menghadapi dunia, mengajarkanmu arti bersyukur, mengajarkanmu proses dalam berjuang, dan membuatmu pantang menyerah untuk menggapai mimpimu.
3. Perlahan, Kamu Sedang Menuju ke Mimpimu
Dari setiap gagal kamu selalu belajar, dari setiap sedih kamu selalu dilatih. Perlahan rentetan kejadian itu akan membawamu untuk sampai ke tujuan. Semua itu seolah jadi jembatan yang menghubungkanmu ke mimpi yang kamu inginkan.
4. Semua Orang Hebat juga Pernah Gagal
Masih ingatkah kamu kisah Thomas Alva Edison yang pernah gagal berkali-kali untuk menciptakan lampu? Masih ingatkah kamu kisah J.K Rowling yang berkali-kali gagal menerbitkan karya tulisnya ke penerbit? Dari kegagalan berkali-kali itu, justru dapat menjadikan mereka sosok yang hebat hingga sekarang.
Akan selalu ada harapan dan titik terang bagi mereka yang terus berdoa dan berjuang. Selanjutnya, kamu ya? Yuk sama-sama kita ciptakan sejarah mengesankan di hidup kita masing-masing.
Nah, itu dia tadi 4 penyemangat yang bisa membuat pikiranmu tenang saat diterpa gagal berkali-kali. Terus semangat ya calon orang hebat! Kamu harus percaya bahwa perjuanganmu itu akan menghasilkan sesuatu yang mengesankan di waktu yang tepat. Jadi, ayo terus berjuang! Semoga artikel ini bermanfaat ya! Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya!
Baca Juga
-
3 Hal yang Buat Banyak Orang Kagum, Ramah Perlu tapi Bukan Nomor Satu!
-
5 Hal yang Sebaiknya Tidak Kamu Lakukan Setelah Bangun Tidur
-
3 Alasan Mengapa Kamu Tidak Perlu Terlalu Meratapi Kepergian Seseorang
-
Suka Fotografi? Simak 3 Cara Terkini Tuk Jadikan Hasil Fotomu Gudang Cuan!
-
3 Cara Brilian yang Bisa Buatmu Berkembang Lewat Menonton Film
Artikel Terkait
-
Tak Bisa Capai Semifinal Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Gagal Total?
-
Enam Lender Rugi Rp 1,67 Miliar, Akseleran Didesak Realisasikan Klaim Asuransi Gagal Bayar
-
7 Kebiasaan yang Dapat Mendukung Kesehatan Otak
-
Lebaran Tanpa Mudik? Ini 9 Aplikasi Video Call Terbaik untuk Jaga Silaturahmi!
-
Solusi Top Up DANA Gagal di Alfamidi
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei