Bukan karena tidak pengertian, tapi memang terkadang ada beberapa keadaan yang membuat kita tidak bisa leluasa untuk menikmati waktu apalagi untuk bersenang-senang. Untuk istirahat saja terkadang rasanya kurang.
Namun demikian, di sisi lain kita memiliki seorang kekasih yang juga butuh untuk diperhatikan. Dalam beberapa keadaan, kita terpaksa harus menolak ajakan ketemuan dari pacar. Hal itu tentu akan menyakiti hatinya. Lantas, bagaimana cara mengungkapkannya?
1. Katakan dengan jujur
Kamu harus mengatakannya dengan jujur. Jangan dilebihkan dan jangan dibuat-buat. Kalau memang karena kesibukan kerja, maka katakan pada pacar bahwa kamu memang sedang banyak pekerjaan. Pun juga kalau ada alasan lain.
Intinya, jangan mencari-cari alasan. Katakan saja yang sebenarnya. Meskipun mungkin akan menyakitkan, tapi kebohongan jauh lebih menyakitkan.
2. Beri bukti
Bukti menjadi salah satu nilai plus yang akan kamu dapatkan ketika kamu memilikinya. Jadi, ketika kamu sedang banyak kerjaan, kamu bisa mengirimi beberapa gambar kepada pacar mengenai pekerjaanmu.
Jika kamu sakit, kirimkan beberapa gambar kepada pacar untuk menunjukkan bahwa kamu sedang butuh waktu untuk istirahat.
Memang tidak harus, tapi bagi beberapa orang hal ini cukup efektif untuk membuat pasangan percaya kepadamu bahwa kamu menolak ajakan bertemu karena memang ada alasannya. Bukan karena tidak mau.
3. Jangan obral janji tapi beri kepastian
Kamu harus memberikan waktu yang pasti kepada pacar mengenai kapan kamu akan menemuinya? Misalnya mengatakan bahwa mungkin akhir bulan kamu akan senggang, dan lain sebagainya agar pasangan tidak merasa kehilangan harapan.
Namun, jangan pernah mengumbar janji kepada pasangan. Pasalnya hal tersebut akan membuat kamu dicoret dari daftar orang yang akan dia percaya.
4. Berusaha untuk menghubunginya
Jadi, kamu harus berusaha untuk memberikan perhatian lebih kepada pasangan ketika kamu tidak bisa untuk menemuinya. Misalnya dengan melakukan video call atau semacamnya.
Ya, kini teknologi kian canggih dan kamu harus memanfaatkan itu untuk membuat hubungan asmaramu tetap bertahan. Melakukan video call mungkin akan sedikit mengobati kerinduanmu dan pacar, meskipun belum bisa bertemu sementara waktu.
5. Buat kesepakatan
Dengan membuat kesepakatan bersama pasangan adalah solusi yang sangat tepat untuk dilakukan. Apalagi, kalau kamu dan pasangan menjalani hubungan jarak jauh.
Jadi, kamu dan pasangan harus memiliki titik terang mengenai kepastian berapa kali dalam sebulan kalian akan bertemu. Dengan begitu, baik aktivitas, keuangan maupun persiapan bisa dilakukan dengan matang.
Itu dia 5 cara bijak menolak ajakan ketemuan dari pacar. Berani melakukannya atau tidak?
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Jefri Nichol Kode Bakal Serius Nikahi Pacar Barunya, Calon Kakak Ipar Ikut Nimbrung
-
Deretan Mantan Pacar Ariel NOAH, Kini Diisukan Jadian dengan Wulan Guritno
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Tips Mengatasi Rasa Canggung Ketemu Mantan
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati