Bicara tentang masa depan, banyak anak muda yang merasa takut akan hal yang satu ini. Berbagai pertanyaan memenuhi isi kepala, terutama di malam hari dan saat sedang berada di situasi terpuruk. Jadi apa aku nanti? Menikah dengan siapa aku nanti? Berapa gajiku? Bisa hidup mandiri atau tidak? dan lain-lain. Agaknya, ini memang hal yang wajar dialami oleh setiap anak muda, tetapi masa depan bukan hal yang perlu kamu takuti. Berikut lima alasan kamu tidak perlu takut dengan masa depan.
1. Masa Depan Tidak Ada yang Tahu
Siapa yang tahu tentang masa depan? Siapa yang bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan seperti diatas dengan tepat? Tidak ada. Berpikir terlalu jauh tentang masa depan akan membuatmu merasa gelisah setiap saat, pikiran-pikiran yang tidak seharusnya ada malah mengganggu kehidupan yang sekarang kamu jalani.
2. Hadapi Bukan Takuti
Masa depan untuk dihadapi, bukan ditakuti. Apa yang kamu takutkan tentang sesuatu yang belum pasti? Hal tersebut justru akan membuatmu merasa bersalah dan semakin terbebani, padahal kamu sudah melakukan hal yang benar. Jadi, daripada menuruti rasa takut lebih baik kita sibuk melakukan hal yang bermanfaat untuk masa depan.
3. Selama Kamu Berusaha Semua Pasti Bisa
Yakinlah bahwa selama kamu berusaha, pasti kamu bisa mendapat apa yang kamu inginkan, termasuk masa depan. Persiapkan dengan baik masa depanmu dengan melakukan hal-hal yang bermanfaat, tidak perlu memikirkan sesuatu yang belum pasti, dan kurangi menonton media sosial yang akan membuatmu semakin down.
4. Tidak Sendiri
Satu hal lagi yang harus kamu ingat bahwa kamu tidak sendiri, banyak remaja seusiamu yang sedang menghadapi permasalahan yang sama. Mereka juga sama-sama sedang mempersiapkan diri untuk masa depannya. Jadi, jangan takut atau khawatir, ya.
5. Bersyukur
Alasan selanjutnya adalah karena kamu harus bersyukur, apa yang kamu lakukan dan dapatkan hingga saat ini itu patut disyukuri. Tuhan sudah memberimu begitu banyak hal, apa kamu masih akan meragukanNya dengan takut pada masa depan?
Itulah 5 alasan mengapa kamu tidak perlu takut dengan masa depan. Tidak apa-apa, kalau kamu lelah, menepi sebentar, ya. Jangan pernah menyerah, karena kamu tidak sendirian.
Tag
Baca Juga
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
Artikel Terkait
-
Lisa Mariana Dipolisikan, Ini 5 Fakta Terbaru Kasusnya dengan Ridwan Kamil
-
Balik ke Setelan Awal, Lisa Mariana Ternyata Sudah Punya Badan Berisi dari Dulu
-
Ngakunya Cuma Sama Ridwan Kamil, Viral Lagi Video Lisa Mariana Sebut Pernah Nikah Siri
-
Apakah Pria yang Mualaf Wajib Sunat? Doktif Serang Richard Lee soal Ini
-
Ulasan Buku: Lima Cerita: Kisah-kisah Menjadi Dewasa oleh Desi Anwar
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya