Apakah kamu sering memergoki kucingmu mencakar sofa di ruang tamu? Atau justru kamu bertanya-tanya mengapa mereka memiliki kebiasaan mencakar sofa?
Menggaruk atau mencakar memang perilaku alami kucing jenis ras apapun. Namun, apabila sampai merusak barang-barang di rumah, apalagi sampai meninggalkan bekas goresan di furniture kesayanganmu, tentunya ini tidak bisa dibiarkan begitu saja.
Menurut VCA Animal Hospitals yang dilansir dari laman The Cuteness, setidaknya ada beberapa alasan mengapa kucing memiliki kebiasaan begitu.
Di antaranya adalah mereka ingin merenggakan otot atau mengkondisikan cakar mereka.
Selain itu, mereka juga memiliki alasan mengesankan yakni melindungi wilayahnya. Artinya, mereka meninggalkan jejak aroma pada sofa sebagai tanda bagi lawan jika itu wilayah mereka.
Kendati begitu, ada perbedaan yang begitu signifikan antara kucing jalanan dan kucing peliharaan. Kucing jalanan akan melampiaskannya dengan mencakar pohon, dan kucing peliharaan yang cenderung lebih banyak menghabiskan waktu di rumah, membutuhkan pelampiasan pada barang-barang yang ada di sana.
Mengapa Harus Sofa?
Kucing yang kamu pelihara bukanlah binatang jahat. Dia hanya memiliki naluri alami untuk mencakar dan bermain.
Pola bermain tiap kucing tidak selalu sama dengan kucing lainnya. Dan tentunya, karena pola bermainnya berbeda, maka kebutuhan menggaruknya tidak bisa disamaratakan.
Mengapa sofa yang harus dipilih? Jawabannya adalah naluri karena kucing memiliki sifat alamiah untuk mencakar permukaan barang-barang, terutama sofa di ruang tamu. Itulah alasan mengapa kucing suka mencakar sofa di rumahmu.
Bagaimana Cara Menghentikannya?
Tentunya ada strategi yang bisa kamu terapkan untuk meminimalisir cakaran kucing di sofa, misalnya:
1. Memastikan kuku kucing terawat
Potonglah kuku kucing dan jangan sampai terlalu panjang. Bila tidak, goresan cakarannya makin besar.
2. Menyiapkan opsi garukan
Misalnya dengan memberi tiang yang bisa dijadikan garukan kucing. Dengan begitu, ia memiliki tempat pelampiasan alih-alih sofa di ruang tamu
3. Latih kucing ke tiang tersebut
Cara mengalihkannya dari sofa menuju tiang garukan yang sudah disediakan adalah dengan memikatnya. Taruh makanan kesukaan di dekat tiang, maka dia akan terbiasa main di sana.
Demikian alasan mengapa kucing suka menggaruk sofa di rumahmu. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
4 Zodiak yang Gampang Baper dan Cepat Menangis, Siapa Saja Mereka?
-
Kamu Susah Move On dari Mantan? Bisa Jadi Ini Alasannya
-
Benarkah Kesehatan Mental Bisa Terganggu Akibat Candu Media Sosial?
-
Cara Mengatasi Deadlock saat Menulis, Simak Tips Berikut Ini!
-
5 Tips agar Cerpenmu Dimuat di Koran dan Media Online
Artikel Terkait
-
Cara Menjaga Rumah Tetap Bersih dengan Hewan Peliharaan di Dalam Ruangan
-
4 Fakta Negara Siprus, Populasi Kucing Lebih Banyak daripada Manusia
-
Irjen Ferdy Sambo Kini Dinonaktifkan Dari Jabatan Satgassus
-
Bus Disulap Berasa Rumah, Nyaman Dipakai Tidur sampai Bisa Masak di Dalamnya
-
Potret Miris Joglo Sriwedari Solo: Dulu Jadi Rumah Budaya, Kini Bak Hutan Belantara di Jantung Kota
Lifestyle
-
Kamu Salah Jurusan? Ini Rahasia Roy Nugroho yang Bikin Kamu Tetap Cumlaude
-
Membongkar Prasangka: Trinity Ajak Pembaca Melihat Dunia Lewat Buku 'Di Luar Radar'
-
Belum Tayang, Film Agak Laen: Menyala Pantiku Sudah Tembus 50.000 Tiket Pre-sale
-
Dari Shortcake hingga Pie: 7 Kreasi Dessert Stroberi Klasik dan Modern
-
Kasur Kamu Bau? 3 Linen Spray Lokal Ini Bisa Jadi Solusi
Terkini
-
Disebut Ketuaan, Irfan Hakim Nekat Debut Dangdut
-
Sutradara Beri Kabar Insidious 6 Rampung Syuting, Catat Tanggal Tayangnya!
-
Konflik PBNU Memanas, Mahfud MD: Saya Hanya Ingin NU Tetap Selamat
-
Penulis Wicked Konfirmasi Glinda Akan Punya Spin-Off Sendiri, Rilis 2026
-
Mengenal Fenomena Pink Tax: Kenapa Produk Perempuan Selalu Lebih Mahal?