Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Zahrin Nur Azizah
Ilustrasi teman yang sedang marah (Keira Burton/Pexels)

Emosi seseorang memang sulit untuk diprediksi. Tidak hanya sulit diperkirakan namun juga terkadang sulit untuk dihadapi. Namun bagaimana jika dihadapkan dengan situasi dimana temanmu yang sedang emosi atau marah

Perasaan marah merupakan emosi yang wajar dan setiap orang pasti pernah merasakannya. Ketika sedang berhadapan dengan seseorang yang sedang marah terutama jika orang tersebut adalah temanmu sendiri, kamu harus tahu bagaimana cara bersikap untuk menenangkannya. Tidak perlu sampai ikut emosi, inilah 5 cara yang bisa kamu lakukan untuk menenangkan teman yang sedang marah. 

1. Cobalah tetap tenang

Saat temanmu sedang marah dan kamu tidak tahu apa alasannya, cobalah untuk tetap tenang. Karena kamu sendiri tidak yakin apa yang membuatnya merasa jengkel, lebih baik kamu biarkan dulu dia sampai dia merasa lebih baik. 

2. Dengarkan dia berbicara

Orang yang sedang marah bisa jadi karena dia sedang memendam suatu masalah dan tidak tahu bagaimana menyelesaikannya. Oleh karena itu, cobalah untuk memintanya untuk menceritakan apa yang sedang mengganggu pikirannya. Tentu saja tanyalah dengan kalimat yang tidak menyinggungnya. Karena orang yang sedang marah biasanya dia akan lebih sensitif dan mudah sekali tersinggung, cobalah dengarkan apa yang dia katakan tanpa menyelanya. Mungkin kamu harus sering mengiyakan apapun yang ia ucapkan. 

3. Jangan terpancing ikut marah

Emosi marah bisa jadi menular ke orang terdekatnya. Jika kamu menemui temanmu sedang marah, cobalah untuk menahan diri untuk tidak ikutan marah. Jangan sampai kamu juga ikutan terbawa suasana dan malah ikutan marah. Biasanya emosi akan tersulut ketika melihat seseorang yang marah-marah tidak jelas. Di saat seperti ini, cobalah untuk berperan sebagai pendingin suasana dan tidak memperkeruh suasana. 

4. Beri dia ruang untuk sendiri

Jika amarah temanmu sedang memuncak, mungkin kamu harus meninggalkannya sebentar. Beri dia ruang dan waktu sendiri agar perasaannya menjadi reda. Selain itu, ini juga bisa menyadarkannya bahwa emosi yang berlebihan bisa membuat orang sekitar menjadi tidak nyaman dan bahkan bisa menjauhinya. 

5. Beri dia makanan atau minuman favoritnya

Setelah meninggalkannya sebentar, lebih baik kamu memberinya minuman dingin atau makanan favoritnya. Mungkin dengan memberikan itu bisa membuat mood-nya kembali membaik. 

Itulah 5 cara yang bisa kamu lakukan untuk menenangkan teman yang sedang marah. Jadi, ketika dia marah kita jangan ikut-ikutan tersulut juga. Cobalah untuk memahaminya dan mencari tahu apa yang sudah membuatnya marah.

Zahrin Nur Azizah