Sebagai seorang anak kos, kita akan dituntut untuk dapat mengelola uang bulanan dengan baik. Pasalnya, kita sudah mulai tinggal sendiri tanpa orang tua sehingga semua hal harus dapat dikerjakan sendiri dengan baik. Tidak terlepas dengan mengelola uang, uang yang diberikan secara rutin setiap bulan dari orang tua kemungkinan sangat cukup. Namun, jika kamu tidak menerapkan rutinitas menghemat, uang tersebut bisa dengan cepat habis. Oleh karena itu, untuk kamu anak kos yang ingin memulai membiasakan hidup hemat. Kamu bisa ikuti 3 tips di bawah ini.
1. Memanfaatkan Promo Aplikasi Makanan Online
Promo-promo di aplikasi online sangat bermanfaat untuk membantu menghemat biaya pengeluaran untuk makan. Pasalnya, kadang, harga yang ditawarkan menjadi lebih murah daripada membeli langsung. Apalagi jika jarak tempat membeli makan tersebut cukup jauh dari tempat kos, menggunakan promo dari aplikasi makanan online akan sangat membantu untuk menghemat tenaga dan biaya transportasi.
2. Gunakan Transportasi Umum
Untuk kamu yang memiliki tempat kos yang jaraknya cukup jauh dengan lokasi kampus, kamu dapat menghemat pengeluaran untuk transportasi dengan naik transportasi umum seperti bis atau bemo. Pasalnya harga yang dikeluarkan untuk jenis transportasi umum seperti itu akan lebih murah dibandingkan naik transportasi seperti taksi.
Kamu juga tetap dapat memanfaatkan aplikasi ojek online jika ada promo yang sangat menarik. Namun, saat tidak tersedia diskon atau promo, biaya yang dibutuhkan untuk transportasi via aplikasi online biasanya sangat mahal. Selain itu, kamu juga dapat mencoba alternatif berjalan kaki menuju kampus jika jaraknya masih memungkinkan. Selain hemat, kamu juga dapat melatih otot tubuh kamu dan tentu saja akan menjadikan tubuh kamu lebih sehat dan bugar.
3. Membawa Bekal ke Kampus
Membawa bekal makanan saat sekolah memang seringkali dijadikan sebagai pilihan untuk menghemat. Namun, bagaimana dengan kuliah? Apakah mahasiswa dapat membawa bekal makanan ke kampus? Tentu saja bisa. Meskipun orang yang membawa bekal ke kampus akan lebih jarang terlihat dibandingkan saat sekolah, namun, hal ini masih sangat wajar untuk dilakukan. Membawa bekal makanan ke kampus justru akan sangat membantu untuk mengurangi biaya jajan selama di kampus. Apalagi, makanan-makanan di dalam kampus kebanyakan memang cukup mahal. Oleh karena itu, untuk kamu yang tidak ingin boros, kamu dapat membawa bekal makanan sendiri selama kuliah.
Bagaimana? Sudah siap untuk menghemat?
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Drama Korea Tayang Desember 2023 di VIU, Wajib Nonton!
-
Jangan Keliru, Ini 4 Tips Nge-Gym Untuk Pemula yang Harus Kamu Ketahui
-
4 Alasan Kamu Perlu Belajar Bahasa Mandarin, Kesempatan Kerja Lebih Luas?
-
Jangan Disepelekan, Ternyata Ini 5 Manfaat Tidur Siang untuk Anak
-
3 Kelebihan Sistem Sekolah Full Day untuk Anak, Sudah Tahu?
Artikel Terkait
-
Kumpulan Link Saldo DANA Kaget Terbaru 20 April: Peluang Dapat Uang Makin Besar
-
Belanja di Singapura dan Thailand Tidak Perlu Tukar Uang, Bayar Pakai BRImo Aja!
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Cara Mencairkan Koin Snack Video Jadi Rupiah, Langsung Bisa Buat Jajan
-
Dugaan Politik Uang Terungkap di Cikande Jelang PSU Serang, 2 Perangkat Desa Diduga Terlibat
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan