Salah satu hal yang bisa kita lakukan untuk meningkatkan produktivitas adalah dengan menerapkan teknik pomodoro. Teknik pomodoro sendiri adalah teknik belajar atau bekerja berdasarkan pengaturan waktu tertentu yang diperkenalkan oleh Francesco Cirillo pada akhir tahun 1980.
Teknik ini menerapkan sistem dengan waktu interval tertentu untuk belajar atau bekerja, lalu diselingi dengan waktu istirahat yang singkat agar fisik dan mental tetap fresh.
Teknik ini dapat membantu kita untuk lebih fokus dalam mengerjakan satu hal dan menghindarkan kita dari rasa jenuh atau bosan.
Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa kamu lakukan ketika menerapkan teknik pomodoro.
1. Memilih satu pekerjaan yang akan dilakukan
Sebelum mulai menerapkan teknik pomodoro, kamu harus memilih satu pekerjaan atau kegiatan yang ingin kamu fokuskan. Pilihlah hanya satu pekerjaan saja dalam satu waktu, hindari multitasking karena hanya akan menurunkan fokus dan perhatian kita.
2. Atur timer untuk fokus
Setelah menentukan pekerjaan atau kegiatan yang ingin diseriusi, kita bisa mengatur waktu tertentu sekitar 25-30 menit dan mulai melakukan pekerjaan tersebut. Usahakan untuk tetap fokus selama interval waktu ini, hindari distraksi atau gangguan lainnya.
3. Istirahat sekitar 3-5 menit
Setelah satu siklus, kita bisa mengambil jeda sekitar 3-5 menit. Jeda yang singkat ini bisa kita gunakan untuk berhenti sejenak, minum, atau mengecek hal lain. Usahakan untuk tetap disiplin dan tidak melewati waktu yang sudah kita atur dan kita tentukan.
4. Ulangi teknik hingga beberapa kali
Setelah istirahat sejenak, kita bisa kembali mengulang teknik pomodoro dengan cara yang sama. Kita bisa melakukan teknik ini beberapa siklus, sesuai dengan target dan kebutuhan waktu yang kita perlukan untuk menyelesaikan pekerjaan atau kegiatan tersebut. Idealnya, kita bisa melakukan siklus ini 4 kali.
5. Ambil jeda lebih lama
Setelah melakukan teknik pomodoro sebanyak 4 kali atau tergantung kebutuhan, kita bisa mengambil jeda yang agak lama seperti misalnya 15-30 menit.
Kita bisa bersantai sejenak, isitrahat, makan camilan, atau kegiatan lainnya. Jika masih ada sisa pekerjaan yang belum selesai, kita bisa kembali menerapkan teknik pomodoro siklus selanjutnya.
6. Setelah selesai, pindah ke pekerjaan lain
Setelah kita berhasil menyelesaikan suatu pekerjaan dengan teknik pomodoro, kita bisa segera pinda ke pekerjaan atau tugas yang lain dengan menerapkan prinsip yang sama.
Namun, jika kita sudah merasa lelah dan butuh isitrahat, tidak ada salahnya untuk berhenti dan melanjutkan pekerjaan lain di waktu berikutnya.
Itulah enam hal yang bisa kamu lakukan ketika menerapkan teknik pomodoro. Kamu sudah pernah menerapkannya?
Tag
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Berani Sindir Nikita Mirzani Sok Kaya, Ayah Vadel Badjideh Kerja Apa?
-
Istri Tiko Kerja Apa? Profesi Menantu Ibu Eny Sukses Bikin Feni Rose Terkagum-kagum: Masya Allah
-
Apa Pekerjaan Meirizka Widjaja? Sanggup Suap Hakim Rp3,5 M Demi Bebaskan Ronald Tannur
-
Kisah Mira Hayati, Biduan Dibayar Rp 200 Ribu hingga Jadi Bos Skincare dan Diserang Nikita Mirzani
-
Kembangkan Fasilitas Virtual Reality, BUMN Ini Hemat Miliaran Rupiah
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'