Banyak di antara kita yang sampai saat ini masih belum bisa menerima kondisi dirinya sendiri. Di antara alasan mengapa mereka tidak bisa menerima kondisi dirinya sendiri adalah kekurangan yang ada pada dirinya. Orang-orang ang tidak bisa menerima dirinya sendiri selalu merasa insecure di setiap keadaan.
Ketika kamu ingin mencapai suatu tujuan atau kebahagiaan yang kamu inginkan maka kamu harus bisa menerima kondisi diri kamu sendiri. Hal ini karena hanya dirimulah yang menjadi sumber kebahagiaan dalam kehidupanmu. Berikut ini beberapa cara untuk bisa lebih menerima kondisi dirimu.
1. Bersyukur atas kemampuan yang kamu miliki
Tuhan sudah menciptakan manusia dengan bentuk yang sebaik mungkin. Tuhan sudah menciptakan pada setiap manusia kelebihan dan kekurangan.
Oleh karena itu, kamu harus bersyukur dengan kelebihan dan kemampuan yang kamu miliki. Belum tentu kelebihan yang ada pada dirimu juga ada pada diri orang lain.
2. Menciptakan support systemmu sendiri
Support system adalah hal yang akan selalu menjadi pendukung kita di setiap keadaan, baik dalam keadaan susah ataupun senang.
Jika kamu ingin menerima kondisi dirimu, maka kamu harus bisa menciptakan support systemmu sendiri, entah itu dari keluargamu, temanmu, atau bahkan dari dirimu sendiri. Dengan memiliki support system kamu memiliki seseorang yang selalu mendukungmu di saat-saat sulit.
3. Maafkan dirimu
Jika dirimu pernah berbuat kesalahan besar dalam hidupmu, maka kamu harus bisa memaafkan dirimu sendiri.
Jika kamu tidak bisa memaafkan dirimu sendiri, maka pikiranmu akan terus dibayang-bayangi oleh kesalahan yang telah kamu perbuat. Hal itu juga hanya akan mengganggu fokusmu untuk mencapai tujuan yang kamu inginkan.
4. Menerima kenyataan dengan lapang dada
Tidak semua kenyataan yang kamu temui dalam hidup sesuai dengan apa yang kamu inginkan. Oleh karena itu, kamu harus bisa menerima kenyataan yang tidak sesuai dengan keinginanmu dengan lapang dada.
Hal yang harus kamu yakini adalah bahwa di setiap kejadian yang kamu alami memiliki hikmah yang dapat kamu ambil pelajarannya.
5. Bantulah sesama
Dengan sering membantu orang lain kamu akan melihat seseorang yang kondisi hidupnya lebih sulit daripada dirimu. Dengan begitu kamu akan merasa lebih bersyukur dengan kondisi hidup yang kamu miliki. Dengan lebih bersyukur kamu akan dapat lebih mudah untuk menerima kondisi dirimu sendiri.
6. Menjadi kekasih untuk dirimu sendiri
Sejatinya hanya dirimu sendirilah yang mengetahui bagaimana sifat aslimu. Oleh karena itu, kamu harus bisa menjadi kekasih bagi dirimu sendiri yang dapat menerima segala keadaan yang terjadi pada dirimu.
JIka kamu terus mengharapkan kasih sayang dari orang lain maka kamu belum tentu bisa mendapatkan kasih sayang yang tulus melebihi rasa sayangmu kepada dirimu sendiri.
Itulah beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk menerima kondisi dirimu sendiri. Mulai sekarang cobalah untuk berdamai dengan dirimu sendiri agar dapat lebih fokus mencari kebahagiaan yang kamu inginkan
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Rahasia Kebahagiaan dalam Buku 'Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan'
-
Ulasan Buku Berani Bahagia, Raih Kebahagiaan Lewat Nalar Psikologi Sosial
-
Ulasan Buku 'Days of Happiness', Merancang Hari-hari Bahagia dalam Hidup
-
Review Buku Tuhan, Maaf Aku Kurang Bersyukur Karya Malik Al Mughis
-
Menyederhanakan Kebahagiaan: Temukan Kebahagiaanmu dalam Hal-Hal Kecil Ini!
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans