Sebagai makhluk sosial, hendaknya kita menjalin hubungan baik dengan sesama manusia. Kita tidal dianjurkan untuk saling membenci karena hal tersebut tidak membawa manfaat justru bisa menimbulkan masalah. Meski begitu, terkadang muncul permasalahan yang membuat seseorang membenci orang lain. Misalnya setelah terjadi pertengkaran.
Bahkan, terkadang seseorang bisa membenci orang lain tanpa ada masalah sebelumnya. Hal ini biasanya akan membuat orang yang dibenci menjadi kebingungan. Karena sebelumnya tidak ada masalah apa-apa namun tiba-tiba sifatnya berubah seperti orang yang membenci.
Meskipun merasa tidak ada masalah apa-apa, namun orang yang membenci orang lain tentu ada sebabnya. Berikut ini adalah 4 penyebab seseorang membenci orang lain meskipun tidak ada masalah sebelumnya.
1. Merasa Tersaingi
Setiap orang mengalami proses yang berbeda-beda. Meskipun sering bersama, terkadang pencapaian orang berbeda-beda. Ada yang berhasil namun ada pula yang gagal. Hal ini seharusnya disikapi dengan bijak dan tidak perlu menimbulkan masalah.
Namun terkadang ada orang yang merasa tersaingi oleh orang lain. Hal ini biasanya disertai dengan rasa iri dan dengki. Dia tidak senang jika orang lain berhasil. Selain itu, perasaan tersaingi ini akan membuat orang tersebut membenci orang lain.
2. Salah Paham
Salah paham juga menjadi salah satu hal yang sering menimbulkan permasalahan. Salah satunya adalah menimbulkan perasaan benci dalam diri seseorang pada orang lain. Misalnya seseorang melakukan sesuatu dengan niat baik, namun orang lain menganggap sebaliknya maka bisa menimbulkan kebencian.
3. Terprovokasi Orang Lain
Selain muncul dari dalam diri sendiri, rasa benci juga bisa muncul karena dipengaruhi oleh orang lain. Misalnya kita tidak memiliki masalah dengan seseorang dan memiliki hubungan yang baik-baik saja, namun orang-orang di sekitar kita memprovokasi kita dengan menjelek-jelekkan orang tersebut, maka kita bisa menjadi membencinya.
4. Terseret Masalah Orang Lain
Selain karena urusan pribadi kita sendiri, kita juga bisa ikut membenci orang lain karena terseret masalah orang lain. Misalnya ada seseorang yang bermasalah dengan teman kita, maka kita bisa ikut membenci orang tersebut meskipun sebenarnya tidak ada masalah pribadi dengan kita.
Itulah 4 penyebab yang bisa menimbulkan rasa benci terhadap seseorang meskipun tidak ada masalah sebelumnya. Pernah mengalaminya?
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
-
Daftar Makanan Pencegah Sakit Jantung
-
Tak Cuma Gula, Nasi dan Tepung Juga Biang Keladi Diabetes? Ini Penjelasan Dokter
-
Apa Itu Vaksin Meningitis dan Mengapa Wajib untuk Jemaah Haji?
-
Bahaya dan Penyebab Pendarahan Otak, Dialami Titiek Puspa Saat Kritis hingga Meninggal Dunia!
-
Selalu Beser Malam-Malam? Kenali 9 Penyebab Sering Buang Air Kecil Ini
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton