Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Syifa Fauzia
Ilustrasi menyesal (Pexels.com/cottonbro)

Banyak yang beranggapan, bahwa usia 20-an adalah masa di mana kita seharusnya dapat mengeksplor diri kita semaksimal mungkin. Namun, perlu diketahui, dengan perubahan pola pikir yang dialami, dan juga lingkungan yang kita tinggali, tidak semua hal yang sepertinya menarik bagi kita itu boleh kita coba lakukan. Misalnya, hal-hal seperti di bawah ini:

1. Menjalin hubungan yang berlebihan

Sebaiknya jangan terlalu dekat dengan siapa pun, baik itu keluarga, teman, atau rekan kerja. Jalinlah hubungan yang sewajarnya, secukupnya. Tapi bukan berarti kita boleh bersikap baik hanya ketika kita sedang membutuhkan mereka. Kita tetap harus bersikap baik pada siapa pun. Tetaplah menjadi pribadi yang mudah membaur dan bisa menyesuaikan diri untuk masuk dalam lingkungan manapun. Ibarat air yang mengalir, diri kita adalah pribadi yang tidak bisa di genggam oleh kelompok atau golongan tertentu, namun tetap menyenangkan.

2. Jangan mengambil milik orang lain

Bersikaplah jujur dimana pun kita berada. Sejak kecil pun sebenarnya kita sudah diajarkan untuk tidak mengambil yang menjadi hak orang lain. Sebab, selain berdosa, hukum tabur tuai pasti akan berlaku pada diri kita. Jadi keburukan yang kita lakukan, pasti juga akan berdampak yang buruk untuk kita. Termasuk mengambil alih hak orang lain. 

3. Jangan memendam emosi dalam diri

Emosi bukan hanya perasaan marah saja, sedih yang kita rasa pun juga termasuk dalam kategori emosi. Emosi yang terpendam dalam diri kita, lama-kelamaan akan menjadi semacam bom waktu yang suatu saat bisa saja meledak tanpa bisa kita kendalikan risikonya. Maka dari itu, jika kita marah ataupun sedih luapkan perasaan kita. Lakukan hal apapun yang positif yang dapat mengeluarkan amarah kita. Bisa dengan berolahraga, berteriak dari atas bukit, atau menyanyi sampai puas.

4. Jangan membanggakan kebodohan kita

Semua orang pernah melakukan hal bodoh dalam hidupnya. Namun, tidak semua hal bodoh tersebut pantas kita umbar, apalagi sampai dirayakan. Sebab, kita akan menjadi benar-benar bodoh jika terus mengulang kebodohan kita sendiri. Dan, yang perlu kita ingat, kalau kita saja menganggap diri kita bodoh, kemudian malah membanggakannya didepan orang lain, maka orang lain akan meremehkan kita dan tidak akan menghargai kita sampai kita sendiri yang mau mengubahnya. 

5. Jangan menjalin hubungan dengan lawan jenis tanpa memandang latar belakangnya

Sadari, setiap orang menginginkan masa depan yang lebih baik, dengan orang yang baik pula. Dalam hal memilih pasangan, kita memang harus selektif dalam memilih, jangan hanya tergiur dengan penampilan yang menarik. Latar belakang menjadi hal penting yang harus dipertimbangkan ketika memilih pasangan. Sebab, hal ini erat kaitannya dengan gaya hidup, nilai-nilai agama, hingga pola asuh pada anak nantinya. 

Itulah 5 hal yang jangan coba-coba kita lakukan di usia muda kita, kecuali kita siap menanggung risikonya. Hidup cuma sekali, lakukan yang baik-baik agar mendapatkan hasil yang baik pula.

Syifa Fauzia