Perubahan status dari pertemanan menjadi pacaran tentunya memengaruhi banyak hal yang turut berubah juga. Kita harus pandai dalam menyikapi status pacaran yang baru kita sandang. Akan ada aturan-aturan baru yang tak tertulis tapi kita dan dia tahu bahwa itu harus dipatuhi. Terutama dalam hal berteman dengan lawan jenis yang lain.
Ya, memang secara tidak langsung status pacaran ini membatasi kebebasan kita. Namun, sebagai gantinya kita mendapatkan seseorang yang nantinya menjadi bagian keluarga kita. Untuk menjaga hubungan tetap harmonis, diperlukan kemampuan menghadirkan rasa nyaman.
Berikut 5 hal penting yang dibutuhkan dari seorang pacar.
1. Perhatian
Perhatian bukan sekedar tanya sudah makan atau belum? Kita bisa tunjukkan perhatian kita dengan perbuatan. Misalanya saat berjalan dengan pacar, dia tak mengenakan jaket padahal cuacanya dingin. Dalam kondisi ini kita bisa berikan jaket kita agar dipakai olehnya. Atau mungkin ingat hari jadian dan ulang tahunnya. Dalam poin perhatian ini jangan sungkan untuk mengeluarkan uang yang kita punya jika diperlukan.
2. Keseriusan
Tidak ada orang yang betah bertahan dalam hubungan asmara tanpa keseriusan. Tentukan hari untuk melamarnya jika kita sudah siap. Bicarakan dengan dia bahwa kita ingin segera menikahinya. Kepastian adalah bentuk keseriusan, hal itu sangat dibutuhkan oleh seorang pacar.
3. Humor
Agar hubungan harmonis tetap terjaga, baiknya kita memiliki humor yang bagus. Candaan-candaan ringan bisa memberikan mood bagus untuk kita ataupun dia. Selera humor juga bisa membuat kita terhindar dari masalah-masalah kecil dan memberikan kenyamanan untuk hubungan kita.
4. Melindungi
Tentu saja kita harus bisa melindungi seseorang yang sudah dipilih untuk nantinya menjadi bagian keluarga kita. Misalnya saat dia sedang ada masalah dengan orang lain, kita harus mau membantu dan melindunginya dari perbuatan buruk orang lain. Termasuk ucapan sekalipun. Kita harus bisa menjadi perisai dari apa pun yang menyakiti pacar kita.
5. Penyabar
Poin ini penting dimiliki oleh siapa pun yang menjalin hubungan pacaran. Karena masalah akan datang bertubi-tubi setelah kita masuk ke zona pacar. Entah kecil ataupun besar. Kesabaran membantu kita untuk bertahan dan menyelesaikan masalah dengan baik. Jika dia adalah pacar yang tepat, dia pasti bisa menghargai kesabaran kita, dan dia akan terpengaruh untuk ikut belajar kesabaran dari kita.
Itulah 5 hal penting yang dibutuhkan dari seorang pacar. Semua poin di atas akan menciptakan kenyamanan untuk hubungan kita. Meski begitu, jangan berlebihan mencintai seseorang. Jangan sampai kita melupakan kegiatan lainnya bahkan diri kita sendiri. Karena sesuatu yang berlebih-lebihan itu tidak baik. Secukupnya saja.
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
Pacar Maarten Paes, Luna Bijl Orang Mana?
-
Mengulik Dinamika Persahabatan Dewasa dalam Novel 'Museum Teman Baik'
-
Ko Apex Dituntut 6 Tahun Penjara, Dinar Candy Minta Keadilan
-
Harap Bijak! Stop Menormalisasi Fenomena Pemerasan di Balik Mental Gratisan
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar