Teknologi sejatinya hadir untuk memudahkan aktivitas manusia. Kini, kemudahan dan kecanggihan teknologi hadir dalam berbagai bidang, seperti komunikasi, informasi, transportasi dan lain sebagainya. Namun, teknologi bisa bermanfaat atau membawa mudarat tergantung dari cara manusia menggunakannya. Tentunya, ada berbagai dampak buruk yang dapat ditimbulkan jika kita tidak bijak dalam menggunakan teknologi, beberapa di antaranya adalah:
1. Terlena dan menyia-nyiakan waktu
Ketika seseorang tidak mampu bijak dalam menggunakan teknologi, ia hanya akan berakhir dengan menyia-nyiakan waktunya, karena ia terlena oleh kesenangan atau hiburan yang diberikan berkat adanya kecanggihan teknologi.
Contohnya saja, tak jarang muncul perilaku orang-orang yang mencuri waktu di tengah waktu mereka bekerja untuk bermain gim atau berleha-leha sambil bermedia sosial. Akibatnya, produktivitas mereka pun menurun, bahkan waktu mereka lebih banyak terbuang untuk hal-hal yang tidak perlu.
2. Terjerumus dalam tindak kriminal
Tak sedikit orang yang pandai menggunakan teknologi, tapi tidak bijak dalam menyikapinya, sehingga mengakibatkan mereka terjerumus dalam tindak kriminal. Mereka memanfaatkan kecanggihan teknologi yang ada dan kepandaian dalam otak mereka demi keuntungan diri sediri dengan cara merugikan orang lain.
Misalnya saja, tindak kriminal seperti pesan-pesan singkat yang berisi penipuan, atau tindakan mencetak dan mengedarkan uang palsu. Semua itu tentu tidak akan bisa dilakukan tanpa teknologi. Sayangnya, mereka yang tidak bertanggung jawab menggunakan kecanggihan tersebut tanpa adanya kebijakan dari dalam diri, sehingga mereka tidak ragu untuk melanggar hukum demi memperoleh keuntungan besar.
3. Terbiasa dengan cara yang instan
Kemudahan yang didapat dari teknologi membuat manusia terbiasa dengan cara yang instan. Hal ini membuat banyak orang cenderung malas, karena merasa bahwa semua hal bisa menjadi mudah dengan teknologi.
Misalnya saja, ketika para pelajar mendapatkan tugas dari guru. Beberapa dari mereka malas untuk berpikir demi menyelesaikan tugas tersebut, sehingga lebih memilih untuk menyalin dan menempel jawaban yang mereka dapatkan di internet.
Demikian tiga dampak buruk perilaku tidak bijak dalam menggunakan teknologi. Karenanya, manfaatkanlah teknologi yang tersedia di masa kini dengan baik dan bijak, agar kita terhindar dari hal-hal tersebut.
Tag
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Kabar Gembira! Mulai Besok Khusus Wanita Naik Transjakarta Tarifnya Cuma Rp1
-
Komunikasi Rezim Prabowo Disebut 'Belepotan', Apa yang Sebenarnya Terjadi?
-
Riset Samsung: Anak Muda Indonesia Mulai Gunakan AI untuk Belajar
-
Pengguna Layanan Transportasi Berbasis Aplikasi Meningkat Selama Momen Mudik Lebaran
-
Nissan dan Wayve Hadirkan Revolusi Berkendara, Mobil yang Bisa Berpikir dan Belajar
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan