Saat ini tren thrifting sedang diminati kaum muda dan kaum urban masa kini. Thrifting adalah membeli baju bekas bermerk untuk dipakai. Ada banyak lokasi thrifting di Jakarta dan Depok seperti Pasar Baru, Pasar Senen, Pasar Santa, Pusat Grosir Cililitan atau PGC, Pasar Palmeriam, Depok Town Square dan lain-lain. Serta banyak lho toko online thrifting di ecommerce ataupun media sosial seperti Instagram.
Sebenarnya apakah ada manfaat beli baju bekas dibanding beli baju baru? Ada dong!
1. Harga Murah dan Bermerk
Barang fast fashion di mall besar memang mahal. Fast fashion sendiri adalah produk pakaian yang diproduksi secara cepat dan banyak, dengan desain yang mengikuti tren yang cepat berganti serta berkualitas rendah seperti halnya fast food atau makanan cepat saji. Terus kamu masih mau beli fast fashion? Padahal ada lho alternatif penggantinya. Dengan thrifting kamu bisa menemukan barang bermerk baik fast fashion atau high fashion yang murah meriah. Isi kantong jadi selamat deh!
2. Barang Limited Edition
Kebanyakan produk thrifting biasanya diproduksi tahun-tahun lawas. Jadi gak heran kalau banyak barang-barang bernuansa vintage yang sudah tidak diproduksi lagi atau diproduksi secara terbatas. Ini pas banget buat kamu yang suka bergaya klasik, vintage, timeless atau chic.
3. Mengurangi Limbah Fashion
Salah satu limbah yang mengancam kelestarian lingkungan itu adalah limbah fashion. Bayangkan produk fast fashion yang kamu lihat di mall besar, diproduksi berganti-ganti secara cepat dan dibakar jika tak laku atau habis masa trennya. Sayang dan mubazir kan? Kamu bisa kok ikut andil menyelamatkan lingkungan ini dengan membeli thrifting bukan produk fast fashion mahal yang ada di mall-mall besar.
4. Memberdayakan Pelaku Usaha Thrifting
Kamu bisa membantu para pelaku usaha thrifting secara ekonomi. Dibanding beli produk fast fashion produksi luar negeri yang mahal dan kualitasnya pun ga jauh beda dengan barang thrifting, kamu lebih untung jika memilih beli barang thrifting.
Itu dia 4 manfaat thrifting! Tapi ada tips kalau kamu belanja thrifting. Pertama harus jeli ketika membeli jika ada noda atau cacat di barang thrifting kamu. Kedua jangan lupa cuci barang thrifting kamu dengan desinfektan atau air panas. Ketiga kamu bisa coba tawar harga barang thrifting yang kamu beli. Kamu pun jadi untung berlipat!
Mau tampil modis dan fashionable memangnya selalu identik dengan pakaian mahal? Engga dong! Dengan thrifting ini bisa jadi solusi kamu supaya ga perlu merogoh kocek dalam untuk tampil lebih bergaya. Selain bisa berhemat, kamu juga bisa lho menyelamatkan lingkungan dengan thrifting. Tunggu apa lagi, yuk kita berburu baju bekas bermerk alias thrifting! Biar penampilan jadi kece badai!
Baca Juga
-
Simak 3 Tips Menghindari Misinformasi di Media Digital
-
Ulasan Kumcer Semua untuk Hindia: Kisah Heroik nan Dramatik Masa Kolonial
-
6 Pesan dari Buku Filosofi Teras untuk Anak Muda yang Suka Cemas dan Baper
-
Ulasan Kisah 1001 Malam National Geographic: Cerita Magis Pengantar Tidur
-
Ulasan Novel Snowfall at Willow Lake: Kisah Cinta Beda Usia
Artikel Terkait
-
Setiap Anak Rp500 Ribu, Gibran Ajak Puluhan Anak Yatim Piatu Belanja Baju Lebaran: Biar Senang
-
Rahasia Lebaran Tetap Stylish Tanpa Baju Baru: Cerdas, Elegan, dan Berkelanjutan!
-
THR Dadakan! Ada Saldo Dana Gratis, Bantu Wujudkan Impian Beli Baju Lebaran Baru
-
Konsumerisme dalam Tren Baju Lebaran 2025
-
Tips Pilih Baju Lebaran Pria Anti Gerah ala Desainer: Palazzo hingga Oversize Jadi Kunci!
Lifestyle
-
4 OOTD Minimalis ala Wooyoung ATEEZ yang Tetap Modis untuk Disontek!
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
4 Skincare dengan Cactus Extract, Rahasia Hidrasi Kulit Tanpa Lengket!
-
4 Padu Padan Outfit Girly ala Wonyoung IVE, Cocok untuk Gaya Sehari-hari
-
5 Serum Vitamin C dengan Formula Stabil, Cerahkan Kulit Tanpa Iritasi!
Terkini
-
A Minecraft Movie: Masuk Dunia Game di Hari Lebaran, Wuih Seru!
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik, Ini Harapan Besar Erick Thohir
-
Lapau Rang Sangka: Surga Sarapan Minang di Jalan Cipta Karya Pekanbaru
-
Lea Tinggalkan SECRET NUMBER, Masa Depan Grup Mulai Dipertanyakan
-
Jujutsu Kaisen: Alasan Kenapa Yuta Okkotsu Terpilih Jadi Ketua Klan Gojo