Kenyataan dalam hidup memang tidak selalu baik-baik saja. Ada beberapa hal yang terkadang membuat perasaan kita berguru sesak, hati begitu gelisah. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mencurahkan hati kepada orang lain yang bisa dilakukan dengan bercerita.
Sayangnya, tidak semua dari kita memiliki seseorang yang bisa diajak untuk bercerita. Tidak semua dari kita memiliki seseorang yang dipercaya. Dalam beberapa keadaan, hampir semua perasaan hanya bisa dirasakan sendirian.
Lantas, apa yang bisa kita lakukan untuk membuat dada terasa lebih lega saat tidak memiliki teman curhat?
1. Menulis
Mungkin sedikit dianggap kuno untuk menuliskan apa yang kita rasakan. Padahal, hal itu sangat membantu kita untuk merasa lebih lega. Entah dengan mengambil kertas dan pena, ataupun membuka note dalam ponsel, semua itu membuat kita bisa mencurahkan apapun yang ingin kita katakan, tanpa merasa takut terbongkar, tanpa khawatir bisa tersebar.
Menulis merupakan media bercerita yang paling baik. Tak peduli kalau tidak ada yang membaca. Yang paling penting adalah kita merasa bisa berdamai dengan keadaan karenanya.
2. Pergi
Bepergian sendirian cukup menjadi salah satu obat terbaik ketika kita memerlukan suntikan kekuatan yang membuat diri kita menjadi merasa lebih baik. Pergi sendirian, naik motor, lihat air atau menikmati angin, menjadi salah satu jurus yang ampuh bagi sebagian orang.
Jangan pernah merasa takut untuk melepaskan beban yang ada. Jangan terlalu memaksakan untuk bisa kuat dengan diam dan terus berpura-pura. Karena, berpura-pura untuk terus menjadi baik-baik saja merupakan sebuah keputusan yang banyak menguras tenaga dan air mata.
3. Membuat rekaman suara
Mungkin sedikit terkesan seperti menjadi orang gila. Tapi, cukup membantu kita, kok! Kamu berbicara sendirian, kemudian di rekam, merupakan salah satu tindakan yang bisa membuat kamu merasa lebih baik. Tapi, memang tidak semua orang memiliki kekuatan untuk bersuara. Sebagian besar justru kesulitan dalam menyusun rangkaian kata yang ada. Menjadi terbata-bata dan mencekik di kerongkongan. Akhirnya, menangis.
4. Menangis
Menangis memang tidak membantu menyelesaikan masalah. Tapi bisa membantumu menjadi lebih baik. Menangis buka berarti lemah, kok. Terus mensyukuri diri bahwa kamu sudah bisa melangkah sampai sejauh ini. Tidak semua orang punya kekuatan untuk itu ketika berada di posisi yang sama. Kamu luar biasa!
Jadi, itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan ketika punya banyak beban tapi tidak punya teman curhat. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
5 Dampak Keuangan yang Tidak Transparan: Bom Waktu dalam Rumah Tangga
-
Rumah Besar, Napas yang Sempit
-
Tepuk Sakinah Viral, Tapi Sudahkah Kita Paham Maknanya?
-
Bertemu Diri Kecil Lewat AI: Percakapan yang Tak Pernah Kita Siapkan
-
Dari Flu hingga Leptospirosis: 8 Penyakit Musim Hujan yang Harus Diwaspadai
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Bukan HP Flagship, tapi Kenapa Oppo Reno 15 Pro Max Segarang Ini?
-
Intip 4 Daily OOTD ala Christy No Na yang Girly dan Gampang Ditiru!
-
4 Ide Outfit Blazer ala Prilly Latuconsina, Tampil Rapi Tanpa Terlihat Kaku
-
Hangout Style Antiribet, Ini 4 Ide OOTD Minimalis ala Seulgi Red Velvet
-
4 Toner Korea Arbutin yang Mampu Berikan Efek Wajah Auto Cerah, Bebas Noda Hitam
Terkini
-
Pemain Naturalisasi Join Liga Indonesia, EXCO PSSI Sindir Kualitas Liga!
-
Rampung Syuting, Uhm Jung Hwa Kembali Bintangi Film Korea Okay! Madam 2
-
Buku Secret Admirer: Puisi-Puisi tentang Cinta yang Disimpan dalam Diam
-
Rilis 6 Februari 2026, The Strangers: Chapter 3 Teror Topeng dan Paranoia
-
Agensi Pribadi Lee Hi Disorot Usai Lima Tahun Beroperasi Tanpa Izin