Sistem pembelajaran yang sering digunakan oleh guru atau dosen belakangan ini adalah sistem belajar mandiri dengan membagi kelompok.
Kelompok-kelompok tertentu akan diberi tugas sesuai dengan topik yang sudah ditentukan. Biasanya, agar tidak terjadi kesenjangan antarteman, pembagian kelompok akan dipilih secara acak.
Namun, ada banyak masalah yang terjadi ketika sedang kerja kelompok. Mulai dari teman satu kelompok yang tidak proaktif, hanya menumpang nama, hingga tidak peduli sama sekali dengan tugas yang harus dikerjakan.
Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa diterapkan agar kerja kelompok bisa lebih efektif.
1. Buat kesepakatan bersama
Tips pertama, kamu dan anggota kelompokmu harus membuat kesepakatan bersama di awal.
Tujuan dibuatnya kesepakatan adalah untuk membuat tiap anggota berkomitmen terhadap tugas yang nantinya akan dibagikan kepada masing-masing anggota. Setiap orang dalam kelompok harus bisa bertanggung jawab dalam mengerjakan tugas dengan baik dan benar.
2. Berikan pendapatmu tanpa ragu
Ketika kamu merasa bahwa anggota kelompokmu yang lain terlalu santai dan tidak ada yang memulai, tidak ada salahnya jika kamu mengambil inisiatif untuk mulai membagi tugas di antara anggota kelompok.
Kamu tidak usah ragu untuk mengajak mereka diskusi terlebih dahulu. Terkadang, beberapa orang memang harus dipancing terlebih dahulu untuk mulai mengerjakan sesuatu secara bersama-sama.
3. Pembagian tugas yang jelas dan rinci
Tips ketiga adalah pembagian tugas yang jelas dan terperinci. Bagian ini adalah bagian yang paling penting. Dalam mengerjakan tugas kelompok, usahakan untuk membagi tugas dengan adil serta sesuai dengan keahlian masing-masing anggota kelompok.
Serahkan tugas tertentu pada orang yang memang menguasai hal tersebut. Setiap anggota kelompok juga bisa saling membantu ketika ada anggota lain yang merasa kesulitan.
4. Beri deadline yang jelas
Tips terakhir yang bisa kamu terapkan adalah dengan menerapkan deadline yang jelas. Semua anggota kelompok harus menyelesaikan dan mengumpulkan tugasnya sebelum tanggal pengumpulan tiba.
Usahakan untuk tidak mengumpulkan tugas mendekati waktu deadline yang diberikan oleh guru atau dosen. Dengan demikian, kamu dan anggota kelompok yang lain masih memiliki waktu untuk memeriksa hasil pekerjaan kalian.
Itulah empat tips agar kerja kelompok efektif yang bisa kamu terapkan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Video yang mungkin Anda suka:
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Kelompok Militan Palestina Rilis Video Sandera Israel yang Mohon untuk Dibebaskan
-
Haiti Kembali Berlumuran Darah, Serangan Geng Brutal Tewaskan Warga Arcahaie
-
Fakta! Pria Lebih Gampang Sakit Ketimbang Wanita, Ini Penyebabnya
-
Permainan Kotor di Timur Tengah, Serangan Cyber Mematikan Hancurkan Komunikasi Hizbullah
-
Tolak PSN Eco City, Warga Rempang Diteror Kelompok Berpakaian Preman: Diintimidasi hingga Dianiaya
Lifestyle
-
3 Varian Sunscreen dari Azarine dengan SPF 50, Ada Tone Up dan Bentuk Spray
-
3 Sheet Mask Korea yang Mengandung Bambu, Ampuh Menjaga Kelembapan kulit
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda
Terkini
-
Timnas Putri Indonesia Segel Tiket Semifinal AFF Wanita usai Bekuk Malaysia
-
Tes Open Book: Senjata Latih Critical Thinking atau Malah Bikin Malas?
-
Pyo Ye Jin Muncul Jadi Cameo di Drama Brewing Love, Saingan Kim Se Jeong?
-
Satukan Dedikasi, Selebrasi Hari Guru di SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama