Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Annisa Reswara
Ilustrasi Lip Tint Lokal (Freepik/drobotdean)

Bagi sebagian orang, perayaan tahun baru adalah momen penting, sehingga kamu harus tampil cantik dan menawan. Nggak ada salahnya dong kalau kamu cobain beberapa rekomendasi lip tint lokal yang bisa membuat riasan kamu makin sempurna.

Lip tint saat ini memang termasuk produk perona bibir yang banyak digemari. Pasalnya lip tint merupakan pewarna bibir yang dapat memberikan sentuhan natural saat digunakan.

Jadi nggak heran kalau banyak brand kosmetik yang berlomba-lomba mengeluarkan produk serupa dengan berbagai pilihan warna.

BACA JUGA: 5 Inspirasi Resolusi untuk Tahun 2023, Hidup Lebih Bahagia!

Lantas, lip tint lokal apa saja sih yang direkomendasikan untuk membuat riasanmu makin sempurna ketika perayaan tahun baru? Kalau kamu penasaran, berikut ini daftarnya.

1. Hanasui Tintdorable Lip Stain

Hanasui adalah brand kosmetik baru yang mengeluarkan lip tint lokal cantik dan sudah memiliki banyak penggemar. Lip tint dari Hanasui ini diklaim memiliki formula yang ringan, sehingga tidak lengket dan mudah diaplikasikan.

Tidak hanya itu, lip tint lokal yang satu ini juga mengandung vitamin E dan hydrolyzed milk protein yang dapat membuat bibir kamu tetap lembab. Hanasui Tintdorable Lip Stain tersedia dalam enam pilihan shade, yakni  Cherry, Peach, Ruby, Sweet, Coral, dan Bloody.

2. Luxcrime Ultra Light Lip Stain

Nggak mau ketinggalan, Luxcrime juga mengeluarkan produk lip tint  bernama Luxcrime Ultra Light Lip Stain. Dengan teksturnya yang ringan, lip tint dari Luxcrime ini digadang-gadang lebih tahan lama dan warnanya pigmented. 

Selain itu, lip tint dari Luxcrime ini juga disebut mengandung jojoba seed oil, macadamia ternifolia seed oil dan glycerin yang dapat membuat bibir kamu menjadi lebih lembab.

Luxcrime Ultra Light Lip Stain menyediakan lima pilihan shade warna, yaitu Amber (red coral), Rose Sand (pink coral), Flamingo (red), Apricot (peachy brown) hingga shade Glasstonberry (deep-red berry).

3. Y.O.U The Simplicity Love You Tint

Rekomendasi terakhir darang dari brand lokal yakni Y.O.U The Simplicity Love You Tint. Lip tint dari Y.O.U ini diklaim transferproof dan tahan seharian.

Tidak hanya itu, lip tint ini juga memiliki hasil akhir yang natural, sehingga cocok banget digunakan dalam acara apapun, termasuk perayaan tahun baru.

Y.O.U The Simplicity Love You Tint memiliki formula yang ringan, sehingga lip tint ini mudah digunakan dan tidak lengket.

Untuk pilihan warna, Y.O.U The Simplicity Love You Tint menyediakan enam shade warna, yakni Cherry Red, Peachy Orange, Strawberry Sorbet, Red Velvet, New Watermelon Splash, dan Cranberry Juice.

Nah, itu tadi tiga rekomendasi lip tint lokal yang bisa bisa kamu jadi referensi untuk menyempurnakan riasan dan tampil menawan saat perayaan tahun baru.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Annisa Reswara