Lalapan dan juga sambal merupakan dua sejoli yang seolah tak dapat terpisahkan. Umumnya lalapan yang paling sering dijadikan teman makan sambal adalah daun kemangi, mentimun, dan juga kol. Apalagi jika ditambah dengan ikan asin, tahu, tempe, dan juga sayur asem. Wah, bisa nambah nasi sampai berkali-kali saking nikmatnya ya.
Tapi ternyata memilih kol untuk lalapan tidak bisa sembarangan, lho. Makanya, kamu wajib banget membaca tips di bawah ini supaya tidak keliru ketika memilih kol untuk dijadikan lalapan.
1. Pilih kol berukuran besar
Di pasaran, ada beragama ukuran kol. Dari mulai kol yang ukuran kecil, sedang, hingga besar. Dibandingkan membeli kol berukuran kecil ataupun sedang dalam jumlah banyak, lebih baik kamu memilih satu kol yang memiliki ukuran besar.
Kol yang berukuran besar menandakan jika pertumbuhannya sempurna, sehingga rasanya akan lebih enak dan tidak akan pahit.
BACA JUGA: Selain Teman Sambal, Ini 5 Lalapan Populer dan Manfaatnya Bagi Kesehatan
2. Perhatikan warna kol
Terdapat dua jenis kol yang biasa ditemukan di pasaran, yaitu kol warna ungu dan kol hijau. Nah, kol yang masih segar umumnya mempunyai warna yang cerah serta mengilat. Pastikan juga daunnya bersih serta bebas dari bintik-bintik kecokelatan, ya.
3. Cuci dan potong kol hanya saat sebelum diolah
Seringkali kamu mencuci dan juga memotong kol dari jauh-jauh hari supaya lebih praktis ketika akan digunakan. Padahal sebenarnya hal tersebut adalah cara yang salah. Usahakanlah untuk mencuci dan juga memotong kol hanya ketika akan diolah supaya vitamin C yang terkandung dalam kol tetap terjaga, ya.
4. Rendam kol dalam air garam atau air cuka
Meskipun sudah diperiksa, kadangkala masih saja ditemukan ulat di lapisan dalam kol. Untuk membuang ulat tersebut, cobalah dengan cara merendam kol dalam air yang telah dicampur garam ataupun cuka.
Diamkan beberapa saat hingga ulat mengapung di permukaan air. Setelah itu buanglah air rendaman tersebut lalu cuci kembali kol dengan air matang. Ingat, gunakanlah hanya air matang ya sebab kol ini akan langsung dimakan secara mentah.
BACA JUGA: Awas! Ini 4 Risiko Mengintai Akibat Makan Kol Goreng untuk Kesehatan
5. Perhatikan lapisan daunnya
Untuk lebih memastikan kesegaran kol, kamu bisa coba lipat bagian daunnya. Jika daun sobek ataupun terasa renyah, berarti kol tersebut masih segar.
Tetapi jika saat dilipat daunnya tetap elastis serta tidak sobek, sebaiknya kamu jangan membelinya karena sudah dapat dipastikan jika kol tersebut tidak lagi segar.
Nah, sekarang kamu sudah mengetahui kan cara memilih kol yang benar? Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Tips Cerdas Mencuci Pakaian dengan Mesin Cuci: Hemat Waktu, Hasil Bersih Sempurna
-
Cara Julie Estelle Pilih Busana Musim Hujan Biar Tetap Stylish, Baju Wajib Lengan Panjang?
-
Jangan Berteduh di Bawah Pohon Saat Hujan! Ini Bahayanya
-
Stop! Jangan Biarkan Dasbor Mobil Rusak, Ini Cara Perawatan yang Benar
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
Lifestyle
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
Terkini
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2