Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Ani Roisatul
Ilustrasi Merasa Kesepian (Pixabay)

Setiap orang memiliki kebiasaan yang berbeda-beda, hal ini bisa ditandai dalam urusan perilaku dan sifat di kehidupan sehari-hari. Terkadang kebiasaan yang dilakukan oleh seseorang tanpa disadari ternyata memiliki kerugian pada dirinya sendiri.

Padahal, urusan ini bisa mengakibatkan terkurasnya energi sehingga efek yang akan terjadi dalam dirinya yaitu merasa lelah, baik lelah secara fisik ataupun mental. Maka dari itu, hindari kebiasaan ini jika kamu tidak ingin kehabisan energi. Simak penjelasan berikut ini, ya!

1. Banyak mengkonsumsi berita negatif

Terlalu banyak menerima berbagai informasi yang tidak dibutuhkan sehingga hasilnya akan merugikan dirimu sendiri bahkan orang lain. Sesekali ajaklah dirimu untuk menghindar dari berita-berita yang hanya menguras energimu.

BACA JUGA: Perhatikan 4 Hal Ini Ketika Mendapat Offering Letter di Tempat Kerja Baru

2. Negative self talk

Tanpa kamu sadari, mungkin kamu sering berbicara negatif pada diri sendiri sehingga kamu menganggap dirimu tidak memiliki tujuan hidup yang jelas. Hal ini bisa ditandai ketika kamu terlalu menyalahkan diri sendiri saat mengalami kegagalan dalam menggapai sesuatu.

3. Membandingkan diri dengan orang lain

Jika kamu terlalu sering membandingkan dirimu dengan orang lain justru itu hanya akan membuat energimu terkuras. Semua orang pasti punya kelebihan dan kekurangan masing-masing, dan kamu hanya perlu waktu untuk bersabar untuk menemukan dan menyadari hal itu.

4. Kecanduan gadget

Di zaman teknologi yang sudah berkembang ini, gadget merupakan barang yang tidak bisa terlepaskan bagi orang-orang. Padahal gadget dapat menimbulkan energi seseorang bisa turun secara drastis.

Dikarenakan, lampu dari gadget tersebut dan barang elektronik lainnya yang mampu mengurangi produksi hormon melatonin ketika tidur. Akibatnya akan terjadi penurunan kualitas tidur dan mengakibatkan terkurasnya energi.

BACA JUGA: 4 Cara Mudah Bonding bersama Co-Worker secara Virtual, WFH Tak Jadi Masalah

5. Bergaul dengan teman yang toxic

Ternyata teman yang hobinya suka mengeluh, mengkritik, dan suka bikin drama hidup, itu bisa menjadikan energimu merasa terkuras, lho. Sehingga kamu harus mulai hati-hati dengan lingkungan yang berdampak buruk di kehidupanmu. Salah satunya jauhi lingkungan yang toxic yang bisa berdampak besar bagi kehidupanmu. 

6. Merasa Kesepian

Orang yang merasa dirinya sering kesepian ternyata dampaknya akan mengalami tekanan darah yang meningkat, melemahnya sistem kekebalan tubuh, hingga mengalami masalah dalam kegiatan belajarnya dan daya ingatannya.

Orang yang kesepian juga mengalami kondisi tidur yang buruk, yang bisa membuat dirinya saat pagi hari tidak memiliki energi yang cukup.

BACA JUGA: 4 Pelajaran Berharga yang Bisa Diambil dari Toxic Relationship

7. Tidak pernah sarapan pagi

Salah satu kesalahan besar adalah jika kamu melewatkan momen sarapan, karena sarapan merupakan bahan bakar yang bisa menambah energi dan menjadikan motivasi diri.

Mulai sekarang bagi kamu yang belum terbiasa sarapan, sesekali sempatkan waktu untuk mulai sarapan. Pilihlah sarapan yang memiliki angka gizi seimbang, padat dan ringan akan tetapi mudah dibuat dalam waktu yang singkat.

Itulah beberapa masalah sepele yang orang lain tanpa sadari bisa menghabiskan energi dalam dirinya. Jangan lakukan kebiasaan itu lagi jika kamu masih ingin menyimpan energi dengan baik dan benar.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Ani Roisatul