Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | zahir zahir
ilustrasi patah hati bagi pria (unsplash/nick feewing)

Patah hati merupakan sebuah perpaduan antara perasaan kecewa dan penyesalan akibat dari putusnya sebuah hubungan. Meskipun patah hati seringkali identik dengan hal yang lazim terjadi pada wanita, akan tetapi ternyata pria juga pasti bisa merasakan patah hati.

Hanya saja yang membedakan seorang pria dalam menyikapi rasa patah hati adalah cara mengekspresikan diri ketika sedang dilanda patah hati. Seorang pria umumnya tidak akan menunjukkan sebuah kesedihan ketika dia sedang patah hati.

Selain karena gengsi, adanya anggapan bahwa pria tidak boleh cengeng terkadang membuat seorang pria terlihat lebih tegar dalam menyikapi patah hati. Akan tetapi, tentunya ada beberapa hal yang perlu dilakukan oleh seorang pria dalam menyembuhkan atau menanggulangi patah hati tersebut.

BACA JUGA: Sering Resah karena Merasa Oversharing? Begini 5 Cara Mengatasinya

Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menanggulangi perasaan patah hati bagi pria.

1. Bepergian ke Suatu Tempat atau Travelling

Bepergian ke suatu tempat (unsplash/austin ban)

Jika kamu sedang merasakan patah hati, mungkin bisa mencoba cara bepergian ke suatu tempat atau travelling untuk menyembuhkan hatimu yang sedang hancur. Bepergian ke suatu tempat dapat berguna bagi dirimu untuk menenangkan pikiran.

Terlebih lagi setelah dirimu merasa hancur akibat patah hati. Bepergiannya ke tempat-tempat yang kamu rasa dapat meningkatkan rasa bahagia dan nyaman dalam dirimu. Kamu bisa memilih untuk naik gunung, pergi ke pantai atau ke tempat apapun yang kamu rasa dapat membuatmu lebih tenang dan berpikir jernih.

2. Melakukan Olahraga

Melakukan olahraga (unsplash/jenny hill)

Cara selanjutnya kamu bisa melakukan kegiatan olahraga sebagai salah satu proses untuk dirimu dalam penyembuhan patah hati. Melakukan kegiatan olah fisik memang memiliki segudang manfaat, baik bagi fisik secara langsung maupun bagi psikis dan mental seseorang.

Dilansir dari situs klikdokter.com, berolahraga dapat meningkatkan rasa mood dalam diri seseorang dan mengurangi rasa stres atau depresi. Tentunya patah hati bisa saja menjadi penyebab seseorang merasa stres dan depresi. Berolahraga juga dapat membuat dirimu merasa lebih bahagia dan lebih menyalurkan sesuatu ke hal-hal yang lebih positif.

BACA JUGA: Tidak Boleh Asal Kasih, Ini Tata Cara Memberikan dan Menerima Angpao yang Baik!

3. Fokus Melakukan Hobi

Fokus melakukan beragam hobi (unsplash/akshar dave)

Cara ini bisa dilakukan sebagai salah satu tips dalam penyembuhan patah hati. Setelah seseorang merasa hancur karena patah hati, pastinya dia akan membutuhkan sebuah hal yang bisa meningkatkan mood dan mengurangi rasa kecewa dalam diri.

BACA JUGA: 3 Zodiak Ini Dikenal Memiliki Love Language Receiving Gifts, Kamu Termasuk?

Kamu bisa melakukan hal-hal yang kamu gemari sebelumnya dalam meningkatkan rasa gembira dalam dirimu. Fokus saja melakukan beragam hobi yang selama ini seringkali kamu lakukan. Melakukan sesuatu yang kita gemari tentunya dapat membuat diri kita merasa lebih rileks dan membantu dalam proses penyembuhan patah hati.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan oleh seorang pria dalam menyembuhkan patah hati. Tentunya memang cara penanggulangan patah hati bagi pria sedikit berbeda dengan wanita. Namun, intinya membuat diri merasa nyaman dan senang adalah kunci bagi seseorang dalam proses penyembuhan patah hati.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

zahir zahir