Sunscreen atau tabir surya menjadi skincare wajib yang harus dipakai saat beraktivitas. Sunscreen bermanfaat untuk menghalau efek buruk sinar UVA dan UVB yang dapat menimbulkan kerusakan pada kulit. Sunscreen akan memberikan perlindungan pada kulit dari beberapa permasalahan kulit seperti flek hitam, kemerahan dan kanker kulit.
Namun, pemilihan sunscreen sendiri tidak boleh sembarangan. Kandungan dalam sunscreen harus disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan kulit. Terlebih lagi jenis kulit yang sensitif terhadap kandungan tertentu pada skincare. Pemilihan sunscreen yang salah justru akan menimbulkan permasalahan kulit yang lain seperti jerawat, beruntusan dan kulit menjadi kusam. Berikut 4 tips memilih sunscreen untuk kulit sensitif yang bisa kamu terapkan sebelum membeli sunscreen.
BACA JUGA: 8 Makanan yang Bisa Menghilangkan Bau Miss V, Auto Dimanja Pasangan
1. Pilih Sunscreen Non Chemicals
Kulit yang sensitif biasanya akan rentan mengalami iritasi saat bereaksi dengan bahan kimia. Untuk kulit sensitif sebaiknya memilih sunscreen yang bersifat non chemicals atau tanpa bahan kimia.
Sunscreen jenis ini akan meminimalisir terjadinya reaksi buruk kulit terhadap bahan kimia yang tidak bisa diterima oleh kulit. Sunscreen non chemicals lebih aman digunakan karena efek samping yang ditimbulkan lebih sedikit.
2. Pilih Tekstur yang Sesuai
Ada banyak sekali sunscreen yang dijual di pasaran dengan tekstur yang beragam. Mulai dari gel, krim, spray dan powder. Memilih jenis sunscreen yang cocok untuk kulit sensitif juga harus memperhatikan tekstur sunscreen sendiri.
BACA JUGA: Putri Charlotte Dinobatkan Jadi Bangsawan Cilik Paling Modis, Bajunya Itu-itu Saja
Untuk kulit sensitif sebaiknya menghindari sunscreen yang bertekstur lengket dan berat saat digunakan. Sunscreen dengan tekstur yang mudah meresap dan terasa ringan lebih baik untuk mencegah terjadinya iritasi pada kulit.
3. Pilih Jumlah SPF yang Sesuai
Pemilik kulit sensitif sebaiknya berhati-hati dalam memilih sunscreen dengan memperhatikan kandungan SPF didalamnya. Semakin tinggi SPF dalam sunscreen maka semakin tinggi pula perlindungannya terhadap kulit. Memilih sunscreen untuk kulit sensitif sebaiknya memperhatikan kebutuhan.
Seperti menggunakan sunscreen dengan kandungan SPF yang rendah saat berada di dalam ruangan dan menggunakan sunscreen dengan SPF yang lebih tinggi saat beraktivitas di luar ruangan.
4. Mudah Dibersihkan
Membersihkan sunscreen setelah beraktivitas juga tidak boleh diabaikan. Sunscreen yang mudah dibersihkan akan lebih aman digunakan kulit sensitif. Selain itu, membersihkan sunscreen dengan maksimal juga dapat menghindari munculnya jerawat dan bruntusan. Menjaga kebersihan kulit sensitif dapat membuat kulit menjadi lebih sehat dan terhindar dari iritasi.
Nah, itu dia 4 tips memilih sunscreen untuk kulit sensitif yang bisa kamu terapkan saat akan membeli sunscreen.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
5 Ide Casual Outfit Terinspirasi dari Hwang Minhyun, Bisa Jadi Referensi!
-
7 Inspirasi OOTD Simpel ala Jung Hae In, Bisa Buat Beragam Look!
-
7 Inspirasi Gaya Sporty ala Cha Eun Woo ASTRO, Tampil Modis dan Fashionable
-
Tampil Anggun dan Elegan dengan 5 Ide Feminim Outfit ala Kim Yoo Jung
-
Biar Gak Mati Gaya, Intip 7 Ide Styling Celana Jeans ala I.N Stray Kids
Artikel Terkait
-
Tips Cerdas Mencuci Pakaian dengan Mesin Cuci: Hemat Waktu, Hasil Bersih Sempurna
-
Cara Julie Estelle Pilih Busana Musim Hujan Biar Tetap Stylish, Baju Wajib Lengan Panjang?
-
Kronologi Kasus Lina Mukherjee: Makan Kulit Babi Berujung Dipenjara
-
Jangan Berteduh di Bawah Pohon Saat Hujan! Ini Bahayanya
-
3 Pelembab Panthenol untuk Redness dengan Harga Terjangkau, Cuma Rp48 Ribu
Lifestyle
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
Terkini
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2