Serial Netflix Physical: 100 telah mendapatkan juara dalam kebugaran fisik, Woo Jin-yong. Woo Jin-yong adalah seorang crossfitter aktif yang berafiliasi dengan institut JD Crossfit dan Crossfit NAMSAN. Karena nama Woo Jin-yong dan latar belakang kebugarannya, olahraga CrossFit makin disorot dan menjadi tren di Korea Selatan. CrossFit dianggap sebagai latihan kebugaran yang unik. Penasaran seperti apa sebenarnya CrossFit itu? Simak artikel ini sampai akhir ya!
Apa itu Crossfit?
CrossFit merupakan bentuk pelatihan interval berintensitas tinggi. Aktivitas CrossFit adalah latihan kekuatan dan pengkondisian yang terdiri dari gerakan fungsional dengan tingkat intensitas tinggi.
Gerakan dalam CrossFit terdiri dari jongkok, menarik, dan mendorong. Ada juga berbagai squat, push-up, dan latihan beban dalam jangka waktu tertentu untuk membantu membangun otot.
CrossFit berbeda dari fitness pada umumnya. Mengutip dari CrossFit Journal, latihan ini sangat efektif karena menekankan unsur beban, jarak, dan kecepatan, yang membantu peserta mengembangkan kekuatan tingkat tinggi.
Perkembangan Olahraga CrossFit di Asia Hingga Indonesia
CrossFit didirikan pada tahun 2000 ketika Greg Glassman membuka gym pertamanya di Santa Cruz, California. Olahraga ini terus berkembang dengan afiliasi pertamanya di Seattle. Kompetisi CrossFit pertama diadakan pada tahun 2007. Pada tahun 2009, kompetisi ini telah menjadi acara global dengan partisipasi regional di Amerika Selatan, Eropa, Islandia, dan Asia.
Setelah olahraga tradisional seperti tai chi, Tiongkok menemukan beberapa olahraga lari, olahraga luar ruangan seperti hiking, dan juga CrossFit yang saat ini menjadi sangat populer. CrossFit khususnya memiliki daya tarik yang tinggi bagi masyarakat Tiongkok.
BACA JUGA: Akhirnya Terbongkar Alasan Boy William dan Karen Vendela Gagal Menikah
Selama lebih dari satu dekade, komunitas CrossFit di Korea Selatan juga berkembang pesat. Pada tahun 2011, kompetisi regional pertama mereka diadakan di Seoul. Meskipun komunitas CrossFit Korea masih memiliki jalan panjang untuk berkembang, CrossFit adalah bentuk olahraga yang menginspirasi banyak orang di Korea.
Di Indonesia sendiri, afiliasi CrossFit dibuka di Jakarta pada tahun 2011. Melansir dari indonesiaexpat.id, sekarang telah ada beberapa tempat lokasi latihan CrossFit di Jakarta, termasuk afiliasi Garuda yang baru dibuka. Pertumbuhan pesat ini dimulai pada tahun 2013 dengan dibukanya dua afiliasi baru di Jakarta bernama Bengkel CrossFit dan CrossFit Senayan.
Karakteristik CrossFit
CrossFit bukanlah olahraga yang berfokus pada tampilan otot, juga tidak hanya berfokus pada satu aspek kebugaran seperti daya tahan atau kekuatan. CrossFit bertujuan untuk melatih 10 domain kebugaran secara bersamaan, yaitu daya tahan otot, kardio/pernafasan, stamina, fleksibilitas, koordinasi, akurasi, kelincahan, keseimbangan, kekuatan otot dan kecepatan.
Resep latihan CrossFit yaitu variasi, intensitas tinggi, dan gerakan fungsional. Tiga aspek gerakan fungsional (berat, jarak, dan kecepatan) penting untuk menghasilkan daya tahan fisik yang tinggi. Gerakan CrossFit berciri gerakan majemuk yang biasa disebut sebagai gerakan multi-sendi.
CrossFit bukanlah program kebugaran khusus, tetapi upaya yang disengaja untuk mengoptimalkan kemampuan fisik di masing-masing dari sepuluh domain kebugaran. Program CrossFit dirancang untuk meningkatkan kemampuan individu untuk mampu melakukan semua tugas dan tantangan fisik.
Manfaat crossfit untuk tubuh
Hasil kajian dari Sports Orthopaedics and Traumatology, menunjukkan bahwa latihan CrossFit efektif dalam meningkatkan berbagai parameter kebugaran fisik, seperti peningkatan daya tahan, peningkatan kapasitas aerobik dan anaerobik, efek komposisi tubuh, kekuatan, fleksibilitas, keseimbangan, dan indeks massa tubuh.
Selain efek fisik positif dari latihan CrossFit, efek emosional dan sosial juga telah diselidiki dan ditemukan. Latihan CrossFit telah terbukti berdampak positif pada faktor motivasi.
BACA JUGA: Diungkap Ibu Sendiri, Ternyata Ini Kesamaan Pacar Baru Karen Vendela dengan Boy William
Sertifikasi Pelatih (Coach) Crossfit
Karena gaya olahraga ini berintensitas tinggi dan membutuhkan tingkat pengetahuan dan keterampilan. Jika berlatih bersama pelatih yang tidak bersertifikat, hal ini dapat menyebabkan cedera parah.
CrossFit, LLC adalah organisasi kebugaran pertama yang memberikan definisi pelatihan CrossFit yang tepat dan terukur. Sertifikasi tertinggi CrossFit harus dimiliki pelatih CrossFit profesional. Untuk menjadi pelatih CrossFit, wajib lolos kompetensi melalui ujian tertulis (Ujian Pelatih Bersertifikat CrossFit Level 3) dan juga penilaian berbasis kinerja (Penilaian Pelatih Bersertifikat CrossFit Level 4).
Hasil latihan CrossFit menjadikan Woo Jin-yong memiliki daya tahan fisik yang tinggi. Apakah kamu tertarik untuk bergabung di olahraga CrossFit dan mengambil tantangan fisik yang luar biasa?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
20 Tahun Jejak Musik The Changcuters, Rock Lincah hingga Sisi Emosional
-
Menyelami Lagu Billie Eilish 'What Was I Made For?' di Film Barbie
-
Tips Memilih Tas Anak Sekolah yang Berkualitas dan Terjangkau!
-
Bahasa Gaul dalam Film: Tinjauan 4 Film Populer Indonesia!
-
Mudah! Cara Membuat Backup Gmail dan Tips Keamanan Akun
Artikel Terkait
-
Lari Santai di Fun Color Run 2024, Promosikan Gaya Hidup Sehat Sambil Dapat Hiburan Seru
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Usung Genre Horor, Anime The Summer Hikaru Died Siap Tayang Tahun 2025
-
7 Drama Korea Tayang Desember 2024, Ada Squid Game Season 2!
-
Layak Dinanti, Intip Trailer dan Jadwal Rilis One Hundred Years of Solitude
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar