Setiap tahunnya, tanggal 21 Maret selalu diperingati sebagai Hari Hutan Internasional atau International Day of Forests. Tujuan dari peringatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa hutan dan pepohonan memiliki peranan yang penting bagi kehidupan manusia.
Hutan berfungsi sebagai habitat dan tempat berlindung satwa, mencegah terjadinya erosi dan mitigasi perubahan iklim. Karena pentingnya fungsi hutan ini, maka kamu bisa melakukan beberapa hal untuk melestarikan hutan.
Nah, bertepatan dengan Hari Hutan Internasional, berikut empat cara menjaga hutan yang bisa kamu lakukan untuk memperingatinya.
1. Menanam Pohon
Hutan yang seharusnya banyak ditumbuhi pepohonan kini banyak yang sudah mulai gundul. Hal ini dikarenakan banyak dilakukan penebangan tanpa adanya penanaman pohon baru. Hal ini tentu akan berdampak buruk bagi lingkungan.
Oleh karena itu, salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk memperingati Hari Hutan Internasional adalah dengan menanam pohon.
Kamu bisa mulai dengan menanam pohon di halaman rumah atau di taman kompleks perumahan. Dengan adanya pepohonan maka akan membuat kualitas udara menjadi lebih baik.
BACA JUGA: 5 Manfaat Menanam Pohon untuk Kesehatan, Salah Satunya Membersihkan Udara
2. Hemat Kertas
Dengan menghemat kertas juga bisa menjadi salah satu cara untuk melestarikan hutan. Kamu bisa menggunakan kertas bekas untuk menulis catatan atau untuk aktivitas lain yang membutuhkan kertas.
Selain itu, sebaiknya hindari menggunakan kertas atau tisu untuk mengelap sesuatu. Sebaiknya gunakan kain lap agar kamu bisa lebih menghemat penggunaan kertas maupun tidur.
3. Pilih Produk dengan Kemasan Ramah Lingkungan
Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk memperingati Hari Hutan Sedunia adalah dengan membeli produk yang menggunakan kemasan ramah lingkungan.
Saat membeli produk kebutuhan sehari-hari, pastikan kamu memperhatikan pada kemasannya. Jika pada kemasan tertera kode FSC atau Forest Stewardship Council maka artinya produk tersebut bersumber dari bahan baku yang berkelanjutan yang dikelola secara bertanggung jawab.
BACA JUGA: 3 Fakta Unik Hutan Indonesia yang Dikenal sebagai Paru-Paru Dunia, Apa Saja?
4. Upcycle Kemasan Bekas
Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk memperingati Hari Hutan Internasional dan untuk menjaga kelestarian hutan adalah dengan melakukan upcycle kemasan bekas. Pilah semua sampah yang kamu miliki. Pisahkan sampah yang bisa didaur ulang seperti plastik, kaleng, kertas, karton, maupun kayu.
Kemudian kamu bisa melakukan daur ulang menjadi bahan yang lebih bermanfaat seperti tempat pensil, rak buku maupun yang lainnya.
Nah, itulah empat cara memperingati Hari Hutan Internasional. Lakukan cara sederhana tersebut agar kamu bisa turut menjaga kelestarian hutan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Pintu Langit Sky View, Spot Terbaik Menikmati Keindahan Negeri di Atas Awan
-
Taurus hingga Scorpio, 4 Zodiak Ini Sukses Menjalankan Bisnis Keluarganya
-
5 Faktor Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda, Bukan Hanya Genetik!
-
5 Tips Merawat Bunga Hias Potong di Vas agar Tetap Segar dan Cantik
-
4 Kebiasaan Buruk yang Dapat Memicu Gigi Sensitif, Segera Hindari!
Artikel Terkait
-
Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
-
Kemenhut dan Kemnaker Teken MoU Perluas Lapangan Kerja dan Pemberdayaan Petani Hutan
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Ngeri! 3 Dokter Tersesat di Hutan Gegara Google Maps, Ini Kronologinya
-
Tragedi di Uiseong: Kebakaran Hutan Hanguskan 43.330 Hektar, Ribuan Warga Terpaksa Mengungsi
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton