Dalam menjalani kehidupan, setiap dari kita pasti memiliki rutinitas yang kita lakukan di setiap hari. Memiliki gaya hidup yang sehat dapat bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan meningkatkan suasana hati kita menjadi lebih baik.
Jika di pagi hari segala sesuatunya mulai terasa buruk, dengan hal ini kita bisa mendapatkan mood yang tidak bagus dalam menjalani hari kita. Sedangkan jika kita memulai hari dengan energi positif dan perasaan yang baik, kita dapat menangani hal apa yang akan terjadi pada kita di hari tersebut dan kita dapat menghadapinya.
Memiliki gaya hidup yang sehat dan bisa melakukannya setiap hari itu penting untuk kita miliki karena itu juga akan berdampak positif untuk diri kita sendiri. Gaya hidup yang sehat itu merupakan suatu kebutuhan yang harus dimiliki seseorang.
BACA JUGA: Referensi Outfit Cowo untuk Bukber, Sederhana tapi Tetap Kece!
Mulai dari rutinitas yang dilakukan, kebiasaan yang dilakukan setiap hari, dan hal apa saja yang bisa membantu untuk meningkatkan fisik dan psikis individu yang sehat.
Berikut 5 tips memulai hari dengan baik yang bisa kamu coba untuk di lakukan setiap hari:
1. Minum air putih saat bangun tidur
Minum air putih saat bangun tidur dapat menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh. Manfaat yang akan kita dapatkan ketika rutin minum air putih di pagi hari dapat meningkatkan energi dan membuat tubuh kita menjadi lebih segar sehingga bisa membantu kita lebih produktif, terhindar dari diabetes dan obesitas, dan menstabilkan sistem limfantik yang berpengaruh untuk imunitas tubuh.
2. Membersihkan tempat tidur
Membersihkan tempat tidur merupakan aktivitas sederhana yang dapat dilakukan setelah bangun tidur, dan ada manfaat yang juga bisa kita dapatkan. Kamar menjadi lebih rapi dan enak dipandang serta tetap terjaga kebersihannya, sehingga bisa mencegah kita dari penyakit yang berasal dari debu, bakteri, hingga jamur.
BACA JUGA: 4 Tips Atur Barang dalam Tas Ransel Saat Mudik, Jadi Lebih Praktis!
3. Mandi sebelum subuh
Ini merupakan waktu yang istimewa, mandi sebelum subuh akan membuat kita merasakan kesegaran dan kenikmatan di pagi hari dan membuat tubuh kita menjadi lebih sehat. Dapat menguatkan daya tahan mata dan menghilangkan rasa kantuk.
4. Melaksanakan sholat subuh
Untuk umat muslim, melaksanakan sholat subuh merupakan sebuah kewajiban yang tidak boleh dilewatkan. Selain mendapatkan pahala juga mendatangkan keberkahan dan akan menenangkan hati, pikiran dan jiwa kita.
BACA JUGA: Masih Belum Mempunyai Pasangan? Mungkin Kamu Mengalami Philophobia
5. Olahraga di pagi hari
Melakukan olahraga di pagi hari akan mendapatkan banyak manfaat untuk tubuh. Meningkatkan energi pada tubuh, memperlancar aliran darah, tubuh terasa lebih bugar, dan tidak mudah sakit. Olahraga pagi yang bisa kamu lakukan seperti jogging atau lari, push up, plank dan lompat tali.
Dilihat dari berbagai tips yang bisa kita lakukan untuk memulai hari yang baik ini sepertinya tidak ada alasan untuk kita tidak melakukannya. Memiliki rutinitas yang baik dalam menjalani hidup akan bermanfaat untuk diri kita sendiri dalam waktu jangka panjang, dan akan menjadi suatu kebiasaan yang positif sehingga bisa membuat kita menjadi individu yang lebih produktif dalam melakukan suatu pekerjaan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Yoga hingga Pilates, Rekomendasi 8 Jenis Olahraga yang Cocok Dilakukan Saat Bulan Puasa
-
4 Tips Atur Barang dalam Tas Ransel Saat Mudik, Jadi Lebih Praktis!
-
Anti Boros, Berikut 5 Tips Hemat Uang Untuk Libur Lebaran Bersama Keluarga
-
4 Tips Jitu Menyimpan Kue Nastar agar Awet dan Tak Mudah Berjamur
-
Ekstrem! Mengenal Freeganisme dan Dampaknya, Ada yang Bisa Beli Rumah!
Lifestyle
-
4 Inspirasi OOTD Simpel dari Kwon Eun Bi untuk Tampilan Sehari-hari
-
3 HP Budget 2 Jutaan dengan Spek Kamera Terbaik, Resolusi hingga 108 MP!
-
4 Serum Anti-Aging untuk Kerutan dan Mencerahkan Wajah, Mulai Rp24 Ribu!
-
5 Sheet Mask Berbahan Utama Rose Extract yang Ampuh Cerahkan Kulit
-
Gaya Basic Anti-Gagal, 4 Clean Casual Ala Choerry ARTMS yang Mudah Disontek
Terkini
-
Genjot Stamina, Pemain PSM Makassar Lahap Menu Latihan Fisik Lebih Berat
-
5 Pertanyaan Krusial tentang Hidup di Novel "Rembulan Tenggelam di Wajahmu"
-
Skuad Baru Persib Bandung Diberi Ruang Bangun Chemistry, Bojan Hodak: Itu Normal
-
Jellyous oleh ILLIT: Perasaan Gugup Setelah Membuat Janji Temu dengan Orang Spesial
-
Futsal Keren: Beberapa Tips Kece Jadi MVP di Lapangan Indoor