Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Lena Weni
Jenis Hewan Kurban (Pexels/Vinicius Pontes)

Tidak terasa sebentar lagi, umat muslim di seluruh dunia akan menyambut Hari Raya Idul Adha, yang tentunya merupakan momentum mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui sedekah dengan cara berkurban. Nah, teruntuk kamu umat muslim yang berencana berkurban tahun ini, mesti banget paham tentang kriteria hewan kurban yang sah sesuai syariat Islam. 

Sebagaimana syariat Islam, hewan yang hendak dikurbankan haruslah halal secara Islam dan sehat. Nah, supaya tak bingung soal kriteria hewan kurban, kamu mesti simak terus artikel ini, ya! Melansir laman BAZNAS (05/07/1997), berikut ini 4 tips memilih hewan kurban sesuai syariat Islam! 

1. Kondisi Fisik Hewan Ternak

Sebagaimana syari'at, umat muslim diperintahkan berkurban hewan ternak yang diperah susu dan dikomsumsi dagingnya. Hewan ternak yang diperbolehkan untuk berkurban adalah unta, kambing, domba, sapi, dan kerbau. 

Hewan ternak yang dikurbankan mestilah hewan ternak yang kondisi fisiknya sehat dan layak. Hewan kurban yang sehat dapat ditandai dengan bulu yang bersih, memiliki nafsu makan baik, tubuh gemuk (tidak kurus), bermuka cerah, lincah, serta bersuhu 37 derajat celcius dan tidak demam.

Hewan ternak yang sehat memiliki mata, hidung, telinga, mulut, dan anus yang bersih, tidak ada cairan darah dan lendir. Sedangkan kotorannya akan tampak padat dan tidak cair. 

2. Umur Hewan Kurban

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah umur hewan kurban. Pasalnya, hewan ternak yang hendak dikurbankan haruslah cukup umur sehingga sah untuk disembelih sesuai syariat Islam dan dilarang hukumnya menyembelih hewan yang kurang usia. Perlu diingat tiap jenis hewan kurban memiliki syarat umur yang berbeda-beda.

Seperti halnya pada kambing atau domba, hewan ternak jenis ini baru dapat dikurbankan bila menginjak usia minimal 1 tahun. Sedangkan untuk sapi atau kerbau, umur yang masuk dalam kriteria kurban adalah 2 tahun.

Cara mudah untuk mengetahui usia hewan kurban adalah dengan memeriksa catatan kelahiran ternak yang dimiliki oleh si pemilik. Selain itu, juga dapat menggunakan metode cek gigi hewan yakni dengan memperhatikan keberadaan gigi susu hewan ternak, jika gigi susu hewan tersebut telah tanggal (dua gigi susu yang di depan), hal tersebut menandakan ternak (kambing dan domba) telah berumur sekitar 12-18 bulan, sedangkan sapi dan kerbau sekitar 22 bulan.

BACA JUGA: 7 Jenis Flexing Positif yang Bisa Kamu Terapkan dalam Kehidupan Sehari-hari

3. Hewan Kurban Tidak Cacat

Selain kesehatan fisik dan usia hewan ternak, hal yang harus dipastikan adalah kondisi hewan ternak tersebut memiliki kecacatan atau tidak. Sebab, tidak sah hewan ternak dikurbankan jika hewan tersebut mengalami kecacatan seperti pincang dan buta.

Sehingga sewaktu memilih hewan ternak yang hendak dikurbankan, pastikan hewan tersebut tidak pincang, tidak buta, tanduk dan daun telinga masih telihat utuh serta memiliki buah zakar yang masih utuh dan lengkap sepasang atau tidak dikebiri. 

4. Kondisi Lokasi Pembelian Hewan Kurban

Pemilihan tempat pembelian hewan kurban pun tak boleh luput dari perhatian! Ketika membeli hewan kurban, kamu mesti memperhatikan tempatnya, ya! Pilihlah lokasi pembelian hewan kurban yang bersih dan jauh dari tempat pembuangan sampah atau sebagainya.

Sebab, hewan yang dijual di lokasi seperti ini berpotensi mengandung bahan berbahaya yang bakal berimbas pada kesehatan tubuhnya. Jadi, pilihlah hewan kurban yang diternakkan di lingkungan bersih dan jauh dari polusi udara, ya! 

Nah itulah tadi 4 tips memilih hewan kurban sesuai syariat Islam. Semoga bermanfaat! 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Lena Weni