Cemburu merupakan salah satu bentuk ekspresi emosi yang kerap kali dirasakan oleh pasangan dalam sebuah hubungan. Meskipun terkadang cemburu bisa dimaknai sebagai sebuah tanda kasih sayang, namun jika tidak dikendalikan, cemburu dapat menjadi sebuah masalah besar dalam hubungan.
Oleh karena itu, sebagai pasangan perlu memahami tanda-tanda cemburu agar dapat merespon kejadian ini secara terukur dan tepat. Disarikan dari Halodoc.com, berikut adalah 5 tanda pasangan yang cemburu:
BACA JUGA: Si Paling Puitis, 4 Zodiak yang Ahli Menulis Puisi saat Sedang Jatuh Cinta
1. Selalu Mengecek HP
Jika pasangan cemburu, boleh jadi akan selalu mengecek handphone untuk memastikan bahwa Anda tidak berkomunikasi dengan orang lain. Hal ini biasanya dilakukan tanpa sepengetahuan Anda, dan dapat diindikasikan dari perilaku pasangan yang selalu mengambil handphone Anda ketika sedang tidak digunakan.
2. Sering Menanyakan Aktivitas
Pasangan yang cemburu biasanya akan sering bertanya tentang kegiatan sehari-hari, bahkan yang sepele. Mereka ingin tahu bertemu dengan siapa, pergi ke mana, dan apa yang dilakukan. Jika pasangan terlalu sering bertanya tentang hal-hal ini, ada kemungkinan bahwa ia sedang merasa cemburu.
BACA JUGA: 4 Cara Meluapkan Amarah Tanpa Marah-Marah
3. Mudah Marah dan Sensitif
Pasangan yang cemburu cenderung mudah marah dan sensitif terhadap segala hal yang berkaitan aktivitas yang dilakukan. Mereka merasa cemburu ketika berbincang dengan teman, atau bahkan ketika hanya melihat orang lain. Selain itu, pasangan yang cemburu juga cenderung sulit untuk diajak berdiskusi karena selalu merasa bahwa Anda tidak menghargai perasaannya.
4. Mengawasi Media Sosial
Selain mengecek handphone, pasangan yang cemburu juga mungkin akan mengawasi akun media sosial demi memastikan Anda tidak berinteraksi dengan orang lain. Pasangan mungkin akan mengecek pesan dan komentar yang masuk, serta memperhatikan siapa saja yang mengomentari atau menyukai postingan akun media sosial.
BACA JUGA: 3 Tanda Pasangan Tidak Serius Kepadamu, Dia Hanya Main-Main Saja
5. Cenderung Protektif
Pasangan yang cemburu biasanya juga terlalu protektif terhadap. Pasangan biasanya akan melarang Anda untuk bertemu dengan teman, rekan kerja, atau bahkan keluarga.
Namun, penting untuk dicatat bahwa tidak semua tanda-tanda di atas selalu menunjukkan bahwa pasangan sedang cemburu. Ada kemungkinan bahwa pasangan hanya ingin memperhatikan atau merasa khawatir terhadap hubungan yang sedang dijalani. Satu hal patut diperhatikan adalah perlunya berbicara terbuka dan jujur dengan pasangan agar tidak terjadi kesalahpahaman.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kartini dan Gagasan tentang Perjuangan Emansipasi Perempuan
-
Membongkar Kekerasan Seksual di Kampus oleh Oknum Guru Besar Farmasi UGM
-
Idul Fitri dan Renyahnya Peyek Kacang dalam Tradisi Silaturahmi
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
5000 Langkah dan Satu Liter Bensin, Refleksi Tentang Ketidakadilan
Artikel Terkait
-
Dikerubungi Anak SMA, Anies Diminta Tanda Tangan di Sepatu Bak Lionel Messi
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
-
Ridwan Kamil Sering Tampil Mesra Bareng Istri di Medsos, Ternyata Ini Tandanya
-
Ini 10 Tanda Kerusakan Ginjal, Waspada Mungkin Pernah Kamu Alami
-
Mengapa Pasangan Bahagia Pun Bisa Berselingkuh?
Lifestyle
-
Dari Street Style ke Smart Casual, Intip 4 OOTD ala Johnny Suh NCT 127
-
Nyaman dan Catchy! Ini 4 Ide Look OOTD Buat Traveling ala Jihyo TWICE
-
Manis dan Modis! 4 Outfit Feminin ala Choi Yujin Kep1er yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Ide OOTD Youth Look ala Ella MEOVV, Dari Kasual hingga Formal!
-
4 Rekomendasi Brand Kebaya Lokal untuk Tampil Stand Out di Hari Kartini
Terkini
-
Jelang Sidang Pertama, Taeil Dikritik Usai Tertangkap Minum Bersama Teman
-
Menembus Kiamat! Mengarungi Makna Lirik Lagu "Armageddon" dari Aespa
-
Petualangan Terakhir Ivan dan Kawan-Kawan di Novel The One and Only Family
-
Petualangan Magis di Dunia Roh dalam Film Spirited Away
-
Berpetualang di Dunia Game! Ini 4 Anime Bertema Virtual Reality Terbaik