Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz
Ilustrasi stres (Freepik.com/jcomp)

Finansial menjadi salah satu faktor pencetus munculnya stres dalam pikiran. Bagaimana tidak? Sebagian besar kebutuhan dan keinginan dalam hidup ini harus kita dapatkan melalui uang. 

Jika keuangan stabil dan mencukupi kebutuhan setiap komponen tersebut, tentu hal ini tidak menjadi masalah yang berarti. Sebaliknya, jika kondisi keuanganmu tidak cukup untuk memenuhi semua kebutuhan tersebut, maka hal inilah yang bisa memicu stres.

Efek stres akibat masalah finansial juga tidak bisa dihiraukan karena bisa menimbulkan efek negatif bagi kesehatan, seperti insomnia, depresi, anxiety disorder, dan perubahan berat badan. Bahkan, stres juga turut andil sebagai faktor risiko terjadinya penyakit degeneratif, yakni diabetes, hipertensi, dan penyakit jantung, seperti dikutip pada laman Help Guide.

Lantas, apa saja tips ampuh yang dapat diterapkan untuk mengatasi stres akibat masalah finansial? Melansir dari Financial Health Institute dan American Psychological Association, berikut  di antaranya.

1. Cobalah untuk Menerima Kenyataan

Tahap pertama yang dapat kamu lakukan untuk meredam stres akibat masalah finansial, yaitu dengan menerima kenyataan. Ingatlah bahwa roda kehidupan pasti akan berputar. Hal itu berarti kamu tidak selamanya berada di bawah, dan suatu saat kamu pasti akan merasakan kejayaan dengan diiringi oleh usaha doa.

Merasa sedih dan tertekan memang hal yang wajar, namun bukan berarti kamu harus selamanya terpuruk dengan kondisi saat ini. Justru hal itu akan menimbulkan kecemasan yang memperparah keadaan. 

2. Jangan Melampiaskan pada Hal yang Negatif

Beberapa orang sering kali terjebak pada kondisi stres yang membuat mereka melakukan berbagai kegiatan negatif, seperti minum alkohol, berjudi, menipu, hingga mencuri. Hal ini tidak akan menyelesaikan masalah apa pun, justru akan menambah masalah baru yang membuat posisimu semakin sulit.

Nah daripada melampiaskan stres pada hal yang negatif, cobalah melakukan hal-hal positif yang lebih bermanfaat untuk kondisimu saat ini. Contohnya dengan beribadah, mencari pekerjaan sampingan, membuat usaha kecil-kecilan, ataupun menjadikan hobi yang positif sebagai usaha tambahan.

3. Susun Rencana Keuanganmu

Ketika kamu merasa pengeluaranmu sudah terlalu banyak dan melebihi pendapatan, maka hal penting yang harus kamu lakukan adalah menyusun kembali rencana keuanganmu. Tentukan mana pengeluaran yang bersifat prioritas atau menjadi kebutuhan, serta pengeluaran yang sifatnya sebagai keinginan semata.

Selain itu, kamu juga perlu menyusun target untuk menabung atau berinvestasi yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan tak terduga nantinya.

4. Ciptakan Peluang Usaha Baru

Jika kamu merasa belum mampu untuk menambah penghasilan saat ini, cobalah untuk mempelajari berbagai skill dan kompetensi lain yang dapat digunakan untuk menciptakan peluang usaha baru.

Misalnya dengan mempelajari teknik menulis buku dan artikel, public speaking, vlogger, fotografi, serta hal lainnya yang memungkinkan untuk dijadikan peluang usaha.

5. Minta Bantuan Orang Terdekat

Apabila stres mulai mengganggu dan kamu merasa tidak mampu merencanakan keuangan, tidak ada salahnya untuk meminta bantuan orang terdekat yang kamu percayai. Mungkin saja mereka dapat memberikan solusi yang tepat guna menyelesaikan masalah tersebut.

Itulah tadi pembahasan tentang lima tips ampuh untuk mengatasi stres karena masalah finansial, semoga bermanfaat!

Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz