Seringkali kita merasa tidak punya baju untuk dipakai saat akan memilih pakaian padahal saat membuka lemari akan didapati baju menumpuk di sana. Sebenarnya, kita memiliki banyak baju tetapi bingung cara memadupadankan agar tidak membosankan dan terlihat tetap bergaya. Nah, jika kamu merasa demikian maka kamu membaca artikel yang tepat. Berikut ini tips selengkapnya agar kita bisa tetap tampil stylish dengan baju yang dirangkum dari kanal YouTube Kaiti Yoo.
1. Beli pakaian yang senada
Membeli pakaian yang senada akan memudahkan kita memadu padankan dengan pakaian yang lain sehingga tidak terkesan hanya itu-itu saja pakaian yang dikenakan. Tidak harus selalu warna yang sama tetapi lebih ke warna yang enak dipandang saat dikombinasikan dengan warna yang lain. Misalnya warna-warna netral yang tentu akan cocok dipadukan dengan warna apapun.
2. Investasi ke barang penting
Untuk selalu tampil stylish kita tidak harus selalu memiliki banyak koleksi pakaian maupun aksesoris. Akan tetapi kita bisa membeli beberapa barang yang tetap bisa menunjang penampilan dengan gaya apapun. Nah, barang tersebut yang seharusnya dimiliki seperti tas, vest, blazer, dan kemeja. Beberapa barang tersebut dapat menunjang penampilan dengan dikombinasikan dengan fashion item yang lain.
3. Jangan mengikuti tren
Salah satu kebiasaan buruk kita dalam fashion adalah mengikuti trend yang ada. Kita akan membeli pakaian atau aksesoris hanya karena banyak dipakai orang lain dan tak ingin ketinggalan dengan tren tersebut. Hal ini sebaiknya jangan dilakukan karena hanya akan membuat kita berperilaku konsumtif dan belum tentu tren tersebut sesuai dengan gaya kita. Akan lebih baik membeli sesuai dengan kebutuhan dan yang pantas dipakai oleh kita.
4. Tambahkan aksesoris
Kita kadang merasa tidak punya baju karena berpikir tampilan kita akan membosankan dengan baju-baju tersebut. Namun, sebenarnya dengan tambahan aksesoris akan membuat tampilan kita menjadi berbeda meskipun dengan baju yang sama. Jadi jika punya aksesoris jangan ragu untuk dipakai yang dijamin akan membuat kita semakin stylish dan tidak membosankan.
Pada dasarnya merasa ‘tidak punya baju untuk dipakai’ terjadi karena kita merasa bosan dengan baju yag itu-itu saja. Tidak bisa memadu padankan sehingga ingin rasanya memiliki baju baru. Selain itu perasaan ini juga bisa timbul karena kita yang salah membeli baju sehingga tidak mudah dipadu padankan. Maka kunci utamanya adalah beli baju yang benar dan sesuaikan dengan kebutuhan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Makan Ramah Lingkungan dengan Tadisi Lama, Cara Kembali Menyayangi Bumi
-
Tidak Perlu Krim Mahal, Pakai 5 Bahan Alami Ini untuk Hilangkan Flek Hitam
-
Ingin Terapkan Less Waste saat Travelling? Berikut 4 Tipsnya!
-
5 Langkah Sederhana Less Waste, Yuk Coba Terapkan!
-
Mulai Sustainable Living dari Mana? 5 Kebiasaan Ini Bisa Kamu Terapkan
Artikel Terkait
-
4 Toko Kain Lokal Terbaik, Temukan Kain Impianmu di Sini!
-
Tampil Lebih Keren dan Kekinian dengan 4 Brand Streetwear Lokal
-
Baju Branded Puluhan Juta sampai Selemari, Maia Estianty Bikin Luna Maya Iri karena Ngaku Tak Pernah Beli: Dari Mana?
-
6 Inspirasi Dress Nuansa Hitam ala Idol Cewek Korea, Bikin Tampil Anggun!
-
Resmi Dibuka, IN2MF 2024 Hadirkan 1.573 Koleksi dari Desainer & Jenama Indonesia hingga Internasional
Lifestyle
-
Terbaru! 4 Varian Hand Cream dari Lavojoy untuk Mencerahkan dan Melembabkan
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
-
4 Rekomendasi Parfum Pria Miniso Terbaik, Aroma Mewah, Harga Ramah!
-
4 Inspirasi Gaya Kasual Chaeryeong ITZY yang Simpel, Cocok Jadi Daily OOTD!
Terkini
-
Menghargai Pekerjaannya, Menghargai Kebutuhannya: Realitas Gaji Guru
-
Song Hye Kyo Bintangi Film Thriller Bareng Aktor Sweet Home, Ini Detailnya!
-
Ubah Jadwal Rilis, Film Biopik Michael Jackson Tayang pada Oktober 2025
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama
-
Lee Dong Gun dan Park Ha Sun Akan Bintangi A Love That's Completely Useless