Membuat keputusan yang tepat bisa menjadi sebuah pilihan yang sulit untuk dilakukan. Namun demikian, melalui pendekatan yang baik Anda dapat meningkatkan peluang untuk membuat keputusan yang tepat. Kesalahan dalam membuat keputusan tentu saja akan berdampak terhadap pilihan yang diambil. Berbagai cara dapat dilakukan untuk dapat menjadi individu yang mampu untuk membuat keputusan. Berikut adalah 9 langkah yang dapat membantu Anda membuat keputusan yang tepat:
1. Kumpulkan data
Saat membuat keputusan, penting untuk mengumpulkan sebanyak mungkin informasi yang relevan dengan situasi yang sedang dihadapi. Identifikasi sumber informasi yang handal, misalkan berdasarkan dari hasil penelitian, melalui pengalaman orang lain atau pakar pada bidang tersebut
2. Evaluasi pro dan kontra
Cantumkan pro dan kontra dari setiap opsi yang Anda pertimbangkan. Evaluasi manfaat, resiko, dan konsekuensi dari setiap opsi. Kegiatan ini akan membantu Anda lebih memahami konsekuensi dari setiap keputusan yang diambil.
3. Pertimbangkan nilai dan tujuan Anda
Pertimbangkan apakah opsi dipertimbangkan selaras dengan nilai dan tujuan hidup yang Anda miliki. Hal ini dikarenakan akan berdampak kepada masa depan, keputusan berdasarkan nilai-nilai pribadi cenderung dapat memberikan kepuasan dalam jangka panjang.
4. Minta pendapat
Jika memungkinkan, carilah pendapat dari orang yang Anda percayai, memiliki wawasan pada keputusan tersebut. Mereka dapat memberi Anda perspektif baru dan membantu melihat hal-hal yang mungkin belum pernah dipikirkan sebelumnya. Pengalaman dari orang tersebut dapat menjadi pertimbangan bagi Anda dalam mengambil keputusan yang bijak.
5. Masukkan bobot untuk prioritas
Tetapkan prioritas Anda dengan mempertimbangkan bagian-bagian penting dari keputusan tersebut. Pikirkan tentang apa yang paling esensial, mendesak, atau penting bagi Anda dalam setiap situasi tersebut.
BACA JUGA: Pandai Bersosialisasi, Ini 3 Zodiak yang Bisa Berteman dengan Siapa Saja
6. Dengarkan intuisi Anda
Terkadang intuisi bisa menjadi panduan yang baik untuk membuat keputusan. Jika Anda merasakan dorongan atau perasaan yang kuat sebelum memilih, jangan abaikan. Namun, pastikan untuk mempertimbangkan fakta dan informasi yang tersedia terkait dengan aspek keputusan itu.
7. Penilaian dampak jangka panjang
Pertimbangkan implikasi jangka panjang dari keputusan yang akan Anda pilih. Pikirkan tentang bagaimana keputusan ini akan memengaruhi masa depan dan apakah Anda siap untuk dapat menerima konsekuensi yang akan terjadi dimasa mendatang.
8. Jangan takut mengambil keputusan
Setelah melakukan pertimbangan serta memikirkannya, percaya dirilah terhadap keputusan yang akan Anda pilih. Ingatlah bahwa tidak ada keputusan yang sepenuhnya bebas risiko dan Anda harus siap menghadapi konsekuensinya.
9. Penilaian dan pembelajaran
Setelah keputusan dibuat, penting untuk terus memantau dan mengevaluasi hasilnya. Jika keputusan tersebut bukan hasil yang diharapkan, gunakan pengalaman itu sebagai pelajaran untuk membuat keputusan yang lebih baik di masa mendatang.
Sembilan tips diatas dapat Anda terapkan untuk membantu dalam mengambil keputusan yang tepat. Selalu ingat bahwa tidak ada cara sempurna untuk membuat keputusan dan hal yang terpenting yaitu Anda dapat memahami situasi serta mampu mengoptimalkan pemikiran dan intuisi diri sendiri.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Needs You Cafe: Ngopi dengan View Danau Sipin yang Bikin Betah Berlama-lama
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Duka yang Diabaikan: Remaja Kehilangan Orang Tua, Siapa Peduli?
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Dukungan Sosial atau Ilusi Sosial? Realita Psikologis Ibu Baru
Artikel Terkait
-
Panduan Cara Memilih Bra yang Tepat: Nyaman Dipakai, Percaya Diri Meningkat
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
-
Tak Cukup Turun Lapangan dan Keputusan Cepat, Analis Sarankan Dedi Mulyadi Adopsi 4 Pola Pikir Ini
-
Mengenal Fenomena FOBO, Saudara Kembar FOMO yang Berbahaya
-
5 Cara Memilih Salak yang Manis, Bisa Dicek dari Kulit sampai Aromanya
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern