Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Andy Setiawan
Ilustrasi cara membersihkan polusi di rumah (Pexels.com/Designecologist)

Perlu kamu ketahui bahwa udara yang selama ini kita hirup di rumah tidaklah benar-benar bersih, udara di rumah menjadi sangat kotor disebabkan oleh berbagai faktor seperti pembakaran dari  kompor, oven, asap rokok, dan sebagainya. sedangkan manusia membutuhkan kandungan udara yang bersih untuk kesehatan fisik maupun psikis.

Berikut beberapa cara ampuh untuk membersihkan polusi di rumah  yang bisa diterapkan :

1. Rajin Membersihkan Rumah dari Debu

Hal pertama yang harus dilakukan untuk membuat udara di sekitar rumah menjadi lebih bersih adalah jangan malas membersihkan rumah dari berbagai kotoran khususnya debu-debu. Debu menjadi salah satu indikator tercemarnya suatu udara di dalam rumah. Pastikan kamu membersihkan setiap bagian rumah serta berbagai perabotan yang rentan menyimpan debu seperti karpet, keset, sofa ataupun perabotan lainnya.

2. Menanam Tanaman di Sekitar Rumah

Seperti kita ketahui tanaman mempunyai fungsi yang sangat bermanfaat untuk membersihkan udara di sekitar rumah karena menyerap karbondioksida di rumah dan menggantinya dengan oksigen yang berkualitas. Selain dapat membuat kualitas udara menjadi lebih baik, tanaman juga dapat menambah nilai keindahan dan keasrian di rumah kamu.

3. Buat Ventilasi di Setiap Ruangan

Ventilasi berperan penting sebagai tempat sirkulasi udara, Usahakan untuk membuatnya di setiap ruangan untuk memaksimalkan pergantian udara secara merata di setiap bagian rumah. Jangan lupa untuk membersihkan juga ventilasinya agar kualitas udara tetap terjaga.

4. Jangan Bakar Sampah di Sekitar Rumah

Usahakan jangan membakar sampah di sekitar rumah, baik itu sampah organik ataupun non-organik. Asap yang dihasilkan dari pembakaran sampah sangat mempengaruhi tingkat kebersihan suatu udara di sekitarnya, usahakan untuk memisah setiap jenis sampah dan ditempatkan dalam wadah khusus. Untuk sampah organik seperti daun-daun kering dapat dikubur, sedangkan sampah non-organik dapat dibuat ke TPU.

5. Gunakan Alat Pembersih Udara

Kita harus mampu memanfaatkan setiap perkembangan teknologi yang ada, saat ini ada yang dinamakan air purifier yang berfungsi untuk menyaring dan membersihkan udara di rumah. Bukan hanya itu, air purifier mampu memusnahkan bakteri dan jamur, serta menghilangkan bau, racun, atau pencemaran lain di udara.

6. Jangan Menumpuk Sampah Rumah

Sampah-sampah yang dihasilkan dari kegiatan di rumah seperti Sisa makanan, tisu toilet, dan bungkus makanan ataupun sampah rumah lainnya jangan sampai ditumpuk terlalu lama di rumah. Resikonya membuat munculnya bau yang tak sedap serta dapat memicu alergi. Sebisa mungkin buat tempat sampah khusus dan rutin dibuang ke TPU sebelum menumpuk berlebihan.

Itulah beberapa cara yang bisa diterapkan untuk membersihkan udara di rumah, kualitas udara sangat penting untuk menunjang kesehatan kita apalagi di lingkungan tempat tinggal kita.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Andy Setiawan