Berat badan ideal dan sehat tentu menjadi idaman banyak orang. Selain bisa menambah kepercayaan diri, berat badan ideal juga dapat menjaga kesehatan tubuh.
Ada banyak cara yang dilakukan orang-orang untuk mendapatkan berat badan yang diinginkan. Bahkan, saat ini banyak toko atau online store yang menjual minuman khusus diet yang dipercaya bisa menurunkan berat badan.
Meski begitu, kita perlu hati-hati dengan tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Ada banyak bahan kimia yang justru bisa membahayakan kesehatan tubuh bila tidak diperhatikan.
Selain itu, ada cara lain yang bisa digunakan untuk mencapai berat badan yang ideal. Salah satunya dengan mengonsumsi minuman-minuman yang terbukti bisa mengurangi berat badan.
Meski tidak secara instan, tetapi banyak ahli dan penelitian yang mengungkap jenis-jenis minuman ini dapat dikonsumsi sebagai asupan ketika diet, lho.
Mau tahu apa saja? Simak ulasannya di bawah!
1. Teh herbal
Teh herbal dengan non kafein dipercaya mampu membuat tubuh terus terhidrasi sekaligus membuat pikiran lebih tenang. Ada banyak jenis teh herbal yang mampu membuat tubuh rileks.
Bila tubuh rileks, maka kita bisa mendapatkan kualitas tidur yang baik yang mampu mendukung berat badan ideal.
Teh kamomil dipercaya mampu memberikan efek tenang yang bisa menjaga kualitas tidur. Selain itu, ada juga teh peppermint yang bisa membantu melancarkan sistem pencernaan dalam tubuh, terutama organ usus.
2. Susu
Susu merupakan salah satu minuman yang disebut ampuh membuat tidur nyenyak.
Menurut ahli diet, Suzanne Fisher, protein dalam susu juga bisa menghindari kita dari terbangun di tengah malam karena lapar sekaligus bisa mendorong penurunan berat badan.
3. Kefir
Kefir bermanfaat bagi sistem pencernaan tubuh di pagi hari apabila rutin dikonsumsi sebelum tidur.
Kefir sendiri merupakan jenis minuman yang terbuat dari susu hasil fermentasi. Tak hanya kefir, produk-produk lain hasil fermentasi seperti yogurt pun bisa membantu melancarkan pencernaan.
"Jenis produk ini kaya akan kultur hidup yang bermanfaat dalam membantu usus agar lebih sehat," tutur ahli diet Jenna Hope dilansir dari Women and Home.
4. Cuka apel
Sedikit yang tahu bahwa cuka apel ampuh menurunkan berat badan bila dikonsumsi sebelum tidur. Namun, ada cara khusus yang patut dilakukan sebelum mengonsumsi cuka apel.
Menurut ahli diet, Sharon Katzman, cuka apel perlu diralutkan dengan air agar tidak menyebabkan asam lambung naik atau mual.
5. Protein shake
Biasanya, jenis minuman ini kerapkali dikonsumsi oleh orang yang berolahraga di gym atau biasa dikonsumsi untuk membentuk otot tubuh tertentu.
Namun, minuman kaya akan protein ini sebenarnya juga bisa dikonsumsi untuk diet, lho.
Kedelai bubuk atau bubuk protein dalam protein shake banyak mengandung asam triptofan yang bermanfaat dalam melawan lemak sekaligus menurunkan kadar kortisol.
Dilansir dari laman Women and Home, protein shake berbahan kasein dapat membantu sintesis otot.
Selain itu, protein shake yang dikonsumsi di waktu malam juga bisa memberikan rasa kenyang lebih lama karena kasein yang dilepaskan lebih lambat.
Baca Juga
-
Bermain di Light Shop, Park Bo-young Ikut 'Kursus' Jadi Suster
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
Artikel Terkait
-
Lika-liku Perjuangan Aurel Hermansyah Diet hingga Turun 21 Kg dalam Waktu Singkat, Sempat Jatuh Sakit
-
Gibran Tak Lagi Bagi-bagi Susu karena Ditegur? Netizen Timpali Cuitan Hensat: Lagi Sibuk Hapus Postingan Fufufafa
-
Menkop Budi Arie Sebut Koperasi Siap Serap Susu Produksi Lokal Untuk Makan Bergizi Gratis
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Gibran Sibuk Bagi-bagi Susu, Peran Wapres Dinilai Downgrade
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans