Salah satu cara terbaik untuk membangun kebiasan baik adalah dengan membiasakannya sedari kecil. Anak kecil merupakan seorang peniru ulung, sehingga orang dewasa yang ada di sekitarnya harus bisa memanfaatkan momen penting ini dengan baik dan positif.
Tingkat literasi di Indonesia sering disebut berada di urutan bawah, sehingga kita harus berupaya mengubah hal ini dengan menanamkan kebiasaan membaca kepada anak-anak sedari sejak kecil agar mereka tumbuh menjadi individu yang gemar membaca.
Berikut ini adalah beberapa kiat dan upaya yang bisa kita lakukan terhadap si kecil agar mereka bisa terbiasa membaca buku.
1. Kenalkan buku sedini mungkin
Berdasarkan unggahan akun Instagram @metastatepublishing, penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang telah terpapar dengan buku sejak usia dini lebih mungkin mengembangkan keterampilan dan kecintaannya untuk membaca.
Tak hanya itu, bahkan bayi pun juga mendapat manfaat dari buku bergambar dengan warna-warna yang cerah dan ilustrasi sederhana.
2. Berikan contoh positif kepada anak
Seperti yang telah disebutkan di awal, anak-anak sering belajar dengan mencontoh dan mengamati perilaku orang-orang di sekitar mereka. Berikan contoh positif dengan membiarkan mereka melihat aktivitasmu membaca buku.
Ketika anak-anak terbiasa melihat hal ini, mereka akan menganggap bahwa kegiatan membaca buku sebagai kegiatan yang normal dan menyenangkan, dan mereka tertarik untuk mengikutinya.
BACA JUGA: 4 Elemen Penting dalam Meresensi Karya Nonfiksi, yuk Bagikan Bacaanmu!
3. Siapkan buku yang sesuai dengan usia anak
Sangat penting untuk menyiapkan buku yang sesuai dengan usia serta tahap perkembangan anak. Hal ini untuk memastikan bahwa buku yang menarik perhatian dan minat anak memang sesuai dengan usia mereka.
Setiap buku sudah dilengkapi dengan batasan usia, sehingga tinggal orangtua yang memilih mana yang paling cocok untuk anak.
4. Jadikan kegiatan membaca sebagai kegiatan di waktu luang
Buatlah aktivitas membaca menjadi kegiatan yang menyenangkan serta menarik. Jadikan kegiatan ini sebagai pengalaman positif yang membangun ikatan dengan membaca bersama di waktu luang.
Selain mendapatkan manfaat dari membaca buku, hal ini juga dapat meningkatkan bonding antara orangtua dan anak.
5. Ajak anak pergi ke toko buku
Upaya lainnya untuk membuat anak gemar membaca buku adalah dengan mengajaknya ke toko buku. Biarkan mereka menjelajahi setiap rak buku, membolak-balik buku, dan memilih judul buku yang mereka sukai. Kegiatan ini dapat memicu rasa ingin tahu mereka dan menjadikannya sebagai pengalaman yang seru.
Itulah lima kiat atau upaya yang bisa dilakukan untuk membuat anak terbiasa membaca buku. Selamat mencoba!
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Ulasan Buku Tak Apa-Apa Jika Harus Berhenti Karya Julia Keller
-
Penuh Makna! 10 Ucapan Hari Anak Sedunia 20 November 2024
-
Kafe Hijau Tempat Menyembuhkan Luka Setelah Dipecat dalam Novel Evergreen
-
Kitab Anti Bodoh: Menjadi Pemilih Cerdas Tanpa Cacat Logika
Lifestyle
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Terbiasa Bicara Kasar, Ini Alasan Bermain Game Memengaruhi Emosi Gamers
-
3 Rekomendasi Masker Jelly Lokal untuk Meredakan Kulit Kemerahan
-
Lagi Viral! 4 Rekomendasi Jelly Blush yang Wajib Kamu Coba
-
3 Rekomendasi TWS dengan Fitur Anti Noise Terbaik, Harga Mulai 159 Ribuan!
Terkini
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu