The Originote merupakan salah satu merek kecantikan lokal yang cukup viral di Tiktok sejak didirikan pada awal tahun 2022.
Sebab setiap line up produk skincare dan makeup yang dirilis harganya terbilang cukup ramah di kantong pelajar dengan kualitas hasilnya tidak mengecewakan dalam menangani berbagai permasalahan kulit.
Salah satunya The Originote ini menggunakan bahan aktif Hyaluronic Acid yang dikenal memiliki segudang manfaat dapat menjaga kelembapan kulit secara ekstrak, meredakan kemerahan, meningkatkan elastisitas kulit, mengencangkan kulit, dan memperkuat skin barrier.
Nah, buat kamu yang memiliki permasalahan kulit kering yang sering mengalami dehidrasi. Cobalah gunakan 3 produk The Originote berbahan utamanya Hyaluronic Acid. Ada apa aja? Yuk simak sampai habis ya!
1. The Originote Ceraluronic Essence Toner
Produk pertama The Originote yang punya ingredient utamanya Hyaluronic Acid adalah The Originote Ceraluronic Essence Toner.
Perpaduan antara toner serta essence ini diklaim dapat membantu menghidrasi secara ekstra pada kulit yang sedang kering hingga lapisan terdalam, menjaga elastisitas wajah, memperbaiki skin barrier, sekaligus dapat menenangkan kemerahan.
Berkat kandungannya diformulasikan selain 5%Hyaluronic Acid, diperkaya juga bahan aktif lagi seperti 2%Ceramide, dan 3%Heartleaf. Toner ini memiliki tekstur yang cair & mudah menyerap.
Untuk membeli essence toner ini dijual dengan harga murah meriah hanya Rp39 ribu untuk ukuran 80 ml.
2. The Originote Hyalucera Moisturizer
Kemudian setelah menggunakan essence toner-nya kamu dapat menambahkan The Originote Hyalucera Moisturizer untuk menjaga wajah tetap lembap sepanjang hari, serta membantu mempertahankan kekuatan skin barrier berkat adanya kandungan Hyaluronic acid, Ceramide dan Chloreline.
Sesuai dengan namanya moisturizer ini memiliki tekstur gel ringan dan cocok digunakan sebagai base makeup agar riasan-mu jadi lebih tahan lama.
Untuk membeli pelembab ini dijual dengan harga cukup terjangkau cuma Rp44 ribu untuk ukuran 50 gr.
3. The Originote Hyalucera Gel Sunscreen SPF 40 PA+++
Terakhir, tidak boleh dilewatkan adalah menggunakan sunscreen The Originote Hyalucera Gel Sunscreen SPF 40 PA+++. Supaya wajahmu saat terpapar sinar matahari tidak mengalami kemerahan, kering, dan munculnya tanda penuaan.
Sesuai dengan namanya, sunscreen terbaru dari The Originote ini memiliki tekstur gel bening yang terasa ringan di kulit, sehingga cepat menyerap tanpa terasa berat dan berminyak.
Selain itu sunscreen ini diformulasikan dengan kandungan Triple Hyaluronic Acid, Ceramide, dan Chloreline yang dapat melembabkan wajahmu, memperkuat skin barrier. Keunggulan lainnya 2 in 1 bisa sebagai pelembab dan primer makeup agar makeup-mu tahan lama.
Sunscreen terbaru dari The Originote ini dijual dengan harga Rp64 ribu untuk ukuran 30 ml.
Itulah tiga produk The Originote mengandung bahan utamanya Hyaluronic Acid untuk bantu menghidrasi dan melembabkan secara ekstrak pada kulit kering. Mana nih produk yang jadi favoritmu?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Berlatar Saeguk Fantasi, 7 Pemain Pendukung Drama Korea The Haunted Palace
-
Segera Tayang di Netflix, 5 Alasan Kamu Patut Nantikan 'Tastefully Yours'
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Kisah Asmara Bikin Hati Berdebar, 5 Alasan 'Crushology 101' Wajib Ditonton!
-
Tamat Malam Ini, 7 Pemain Drama The Art of Negotiation Ucapkan Terima Kasih
Artikel Terkait
-
Step by Step Skincare 'Old Money' ala Zahwa Massaid: Moisturizer Sebotol Saja Harga Sejutaan
-
Murah Meriah, 7 Rekomendasi Produk Viva Cosmetics dan Manfaatnya untuk Kulit
-
6 Rekomendasi Skincare Memutihkan Wajah, Sudah BPOM Mulai Rp40 Ribuan
-
5 Rekomendasi Pelembap untuk Remaja, Aman dengan Harga Terjangkau
-
Rekomedasi Skincare Wardah Untuk Memutihkan Wajah, Ampuh Buat Kulit Kusam dan Flek Hitam
Lifestyle
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
-
Gen Z Wajib Intip, Ini 4 OOTD Keren ala Park Ji Hu yang Sederhana tapi Standout!
-
Hangout hingga Semi Formal Style, Intip 4 OOTD Kekinian ala Cho Yi Hyun!
-
4 Inspirasi Tampilan Sehari-hari ala Kwon Yuri SNSD, Minimalis dan Stylish!
Terkini
-
5 Rekomendasi Film untuk Sambut Akhir Pekanmu, Ada The Snitch-The Accountant 2
-
Lorde Resmi Lakukan Comeback Lewat Lagu What Was That Usai Hiatus Empat Tahun
-
Debutan Tim Indonesia di Sudirman Cup 2025, Ada Alwi hingga Bagas/Fikri
-
Bojan Hodak Amati Kekuatan PSS Sleman, Persib Bandung Punya Kans Menang?
-
Disambut Antusias Penggemar, Wendy Red Velvet Resmi Gabung Agensi fromis_9 Usai Hengkang dari SM